Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Lebaran 2022

Jadwal Kereta Api Tambahan Mudik Lebaran 2022, Beroperasi hingga 10 Mei

Penulis: Ratna Widyawati
Editor: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penumpang memadati stasiun untuk mudik Lebaran 2022.

"Peningkatan volume pelanggan pada arus mudik ini seiring dengan dimulainya masa cuti bersama di berbagai instansi," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus.

Sampai dengan 28 April, KAI telah menjual 1.688.690 tiket KA Jarak Jauh atau 65 persen dari total tiket yang disediakan untuk periode keberangkatan pada 22 April hingga 13 Mei 2022.

KAI mengimbau kepada masyarakat yang belum memperoleh tiket untuk mudik dapat membeli tiket pada keberangkatan H-1 atau 1 Mei 2022 karena okupansinya masih 74 persen.

Masyarakat juga dapat memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi KAI Access yang akan membantu memberikan alternatif perjalanan KA dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.

"Kami juga berpesan kepada pelanggan untuk tidak membawa barang bawaan berlebih atau barang berharga yang terlalu mencolok. Selain itu, pelanggan juga diminta untuk mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju ke stasiun keberangkatan supaya tidak tertinggal keretanya," tutup Joni.

Tonton juga:

Baca juga: 2 Kisah Pemudik Lebaran 2022, Ada yang Harus Berjalan 5 Km Demi Temukan Toilet

Baca juga: Tips Aman dan Nyaman Naik Kereta Api saat Mudik Lebaran, Tandai Barang Bawaan

(TribunTravel.com/ Ratna)

Baca selengkapnya seputar Lebaran 2022, di sini.