Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Liburan Artis

Atiqah Hasiholan Pamer Foto Main ke Tebet Eco Park Jaksel, Happy Salma: Kirain di Sydney

Penulis: Ratna Widyawati
Editor: Kurnia Yustiana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rio Dewanto, Atiqah Hasiholan, dan Salma.

TRIBUNTRAVEL.COM - Semenjak menjadi seorang ibu, Atiqah Hasiholan sering menghabiskan waktu bersantai bersama anak, Salma Jihane Putri Dewanto, dan suami tercinta, Rio Dewanto.

Model sekaligus aktris layar lebar ini kerap membagikan kegiatannya bersama keluarga di media sosial Instagram miliknya, @atiqahhasiholan.

Ia bahkan mengunggah potret kebersamaannya bersama sang buah hati tercinta dan Rio Dewanto ketika menikmati liburan akhir pekan.

Atiqah Hasiholan bersama Rio Dewanto dan sang anak ketika berada di Tebet Eco Park. (Instagram/@atiqahhasiholan)

Bukan ke luar negeri, Atiqah Hasiholan tampak menikmati liburan bersama keluarganya di taman kota Jakarta, tepatnya di Tebet Eco Park.

Ini terlihat dari keterangan foto yang diunggah Atiqah, "Saturday morning at the the park @tebetecopark, will be open for public April 2022. (Sabtu pagi di taman @tebetecopark, akan dibuka untuk umum April 2022)."

Baca juga: Momen Rio Dewanto Tonton MotoGP 2022, Foto Bareng Francesco Bagnaia Bikin Salfok Warganet

Dalam foto yang diunggahnya, ia berpose di salah satu wahana permainan yang ada di Tebet Eco Park bersama Rio Dewanto dan sang anak.

Panorama alam yang tampak sejuk dan wahana permainan yang jarang ditemukan di taman kota, membuat selebriti lain dan netizen mengira Atiqah Hasiholan tengah berada di luar negeri.

"Kirain di Sydney hehe," komentar @happysalma.

"Seru bangeett! Main dong! Salma!," tulis @septriasaacha.

Sementara itu, dalam akun Instagram milik Rio Dewanto @riodewanto, tampak sang putri senang bermain di Tebet Eco Park.

Potret putri Rio Dewanto saat bermain di Tebet Eco Park. (Instagram/@riodewanto)

Ia berlarian di salah satu sudut taman yang bisa dibilang jadi spot foto Instagramable. 

Tebet Eco Park terletak di Jalan Tebet Timur Raya No 10, RT 1/RW 10, Tebet Timur, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Baca juga: Turis yang Hilang di Dekat Taman Nasional Yellowstone Ditemukan Tewas, Diduga Serangan Beruang

Taman ini diketahui mengadopsi visi connecting people with nature yang dibangun untuk mengembalikan fungsi taman secara ekologi, menjadi sarana interaksi, edukasi, dan rekreasi bagi masyarakat, dilansir dari Kompas.com, Kamis (31/3).

Berdiri di atas lahan seluas 7 hektar, Tebet Eco Park terbagi menjadi dua bagian, yaitu sisi utara dan selatan.

Baca juga: Panduan Transportasi Menuju Taman Margasatwa Ragunan Pakai TransJakarta

Di sisi selatan taman, terdapat kebun bibit yang dikembangkan menjadi zona Wetland Boardwalk, Community Garden, forrest buffer, dan swamp playground.

Halaman
12