TRIBUNTRAVEL.COM - Kabar gembira bagi traveler yang menonton ajang balap MotoGP Mandalika 2022.
Traveler tak perlu khawatir lagi masalah mobilitas karena ada layanan bus gratis bagi penonton MotoGP Mandalika 2022.
Setidaknya ada sebanyak 188 armada bus yang dikerahkan dengan tujuh rute layanan.
Baca juga: Rute dan Jadwal Bus Damri ke Mandalika dari Bandara, Pelabuhan dan Terminal Buat Nonton MotoGP 2022
Layanan bus gratis ini tersedia setiap lima menit sekali yang bisa traveler manfaatkan ketika menonton MotoGP 2022 di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Rute Layanan Bus Gratis di MotoGP Mandalika 2022
Penonton yang hendak menggunakan layanan shuttle bus pada ajang balap MotoGP 2022 bisa menyimak rutenya berikut ini.
Dari pantauan TribunTravel di akun Instagram @ditjen_hubdat, Sabtu (19/3/2022), setidaknya ada 188 bus yang beroperasi.
Di antaranya 81 bus non VIP, empat bus VIP dan 103 bus non VIP (ITDC).
Berikut rute layanan bus Gratis di MotoGP Mandalika 2022:
1. No Rute 1: Dari Parkir Barat (PB) ke Gate 3 (G3)
Jumlah bus yang melayani sebanyak 19 armada.
2. No Rute 2: Dari Parkir Barat (PB) ke Gate 1 (G1)/(PS)
Jumlah bus yang beroperasi 30 unit.
3. No Rute 3: Dari Parkir Barat (PB) ke Gate 2 (G2)
Jumlah bus yang melayani sebanyak 30 armada.
Baca tanpa iklan