TRIBUNTRAVEL.COM - Traveler sudah punya rencana menghabiskan libur akhir pekan bersama sahabat?
Jika iya, kamu bisa memilih wisata Dunia Fantasi (Dufan) sebagai destinasi tujuan yang menarik.
Lokasinya berada di kawasan Taman Impian Jaya Ancol yang ada di Jalan Lodan Timur Nomor 7, RW 10, Ancol, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta.
Seperti yang sudah diketahui, Dufan merupakan wisata taman hiburan outdoor terbesar dan paling populer di Jakarta.
Berwisata di Dufan traveler akan dimanjakan dengan berbagai wahana permaianan yang menawarkan pengalaman seru.
Selagi berlibur ke Dufan, jangan lewatkan promo menarik untuk bulan ini.
Spesial Hari Perempuan Sedunia, Dufan kali ini menghadirkan promo spesial bertajuk 'Girls Month'.
Sesuai namanya, promo Dufan tersebut hanya berlaku untuk pengunjung perempuan yang dibuktikan dengan KTP atau identitas lain.
Melansir laman web resmi Ancol, Selasa (8/2/2022), pihak Dufan menghadirkan promo tiket masuk berupa beli 2 dapat 3.
Promo ini akan berlangsung pada mulai periode 1 hingga 15 Maret 2022.
"Bayangin tuh, kamu dapat 1 free tiket gratis buat bestie-bestie kamu liburan di Dufan," tulis Dufan dalam lamannya.
TONTON JUGA:
Adapun untuk harga tiket masuknya Dufan menawarkan tarif Rp 225 ribu untuk pembelian saat weekday (Senin-Jumat).
Sedangkan pembelian saat weekend dan hari libur nasional, harga tiket masuknya menjadi Rp 250 ribu.
Traveler harus memesan tiket masuk ini secara online melalui laman Ancol.com sehari sebelum rencana kunjungan.