2. Cow Milking
Ingin merasakan sensasi serunya memeras susu sapi secara langsung? Cobalah mampir ke wahana Cow Milking.
Pengunjung akan ditemani petugas profesional untuk diberikan panduan mengenai cara memeras susu sapi yang tepat.
Wahana ini sangat cocok untuk tempat edukasi bagi anak-anak sebai sarana pengenalan bianatang.
Baca juga: Tips dan Panduan Wisata ke Cimory Dairyland Puncak, Jangan Lupa Pakai Topi dan Bawa Payung
3. Miniature Pony Land
Sesuai namanya, wisata Cimory Dairyland Puncak dilengkapi koleksi kuda mini yang diberi nama Umme.
Konon, Umme ini merupakan kuda mini dengan ukuran terkecil kedua di Indonesia, dengan tinggi hanya mencapai 65 cm saja.
Tak hanya kecil, Umme juga sangat unik karena memiliki bulu berwarna putih dari kepala sampai ke kaki dan ekornya.
Uniknya, Umme bisa diajak berhitung dan cukup ramah untuk berinteraksi dengan pengunjung.
4. Sheep Farm
Koleksi binatang ternak di Cimory Dairyland Puncak selanjutnya dapat kamu temui di wahana Sheep Farm.
Di wahana Sheep Farm ini pengunjung dapat melihat langsung koleksi domba merino dengan bentuk yang unik.
Sering disebut juga sebagai domba ceper, domba jenis ini memiliki ukuran kaki yang lebih pendek dari domba pada umumnya.
Sama seperti wahana lainnya, di sini pengunjung juga dapat berinterkasi langsung dengan domba-domba sembari memberi makan.
Baca juga: Tak Cuma Selfie, Cobain Aktivitas Seru saat Liburan ke Cimory Dairyland Puncak
Baca juga: 5 Hotel Dekat Cimory Dairyland Puncak, Harga Inap Murah Mulai Rp 100 Ribuan
5. Camel Feeding