Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rekomendasi Wisata

12 Tempat Wisata di Puncak Bogor untuk Liburan Akhir Pekan, Jelajahi Keindahan Kebun Raya Cibodas

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pemandangan di Kebun Raya Cibodas, Minggu (29/11/2020).

TRIBUNTRAVEL.COM - Kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, menjadi daerah wisata yang kerap jadi jujukan para traveler.

Lokasinya yang tak jauh dari Ibu Kota menjadikan Puncak selalu ramai dikunjungi, terutama saat liburan akhir pekan.

Terlebih dengan hadirnya beragam wisata yang berkonsep menyatu dengan alam, membuat kawasan Puncak selalu jadi tempat terbaik untuk melepas penat.

Menariknya, di Puncak juga kini sudah banyak tempat wisata yang cocok dikunjungi bersama orang-orang terdekat.

Berikut TribunTravel merangkum dari berbagai sumber, inilah rekomendasi 12 tempat wisata di Puncak yang menarik untuk dikunjungi.

1. Kebun Raya Cibodas

Ilustrasi pemandangan di Kebun Raya Cibodas, Minggu (29/11/2020). (Flickr/yadi_manti)

Ingin menikmati udara sejuk di tengah hamparan alam yang asri? Kebun Raya Cibodas bisa jadi pilihan yang tepat.

Kebun Raya Cibodas ini merupakan satu tempat wisata legendaris di Puncak yang sudah berdiri sejak 1852.

Di sini kamu akan dimanjakan dengan suasana wisata yang alam tenang, cocok untuk melepas penat dari hiruk pikuk perkotaan.

Adapun lokasinya, Kebun Raya Cibodas berada di Kompleks Hutan Gunung Gede dan Gunung Pangrango, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.

2. Taman Safari Bogor

Sejumlah rusa yang berkeliaran mengelilingi mobil wisatawan di Taman Safari Bogor. (tamansafari.com)

Taman Safari Bogor bisa menjadi salah satu wisata alternatif untuk liburan bersama keluarga tercinta.

Dengan berwisata di Taman Safari Bogor, traveler dapat melihat dan berinteraksi langsung dengan beragam satwa di alam liar.

Taman Safari Bogor juga menawarkan beragam aktivitas seru serta atraksi-atraksi lucu dari binatang yang menggemaskan.

TONTON JUGA:

Halaman
1234