TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan ke Garut, jangan lupa mampir ke Antapura De Djati.
Lokasi Antapura De Djati berada di Cibiuk Kaler, Cibiuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Tempat wisata tersebut lagi hits banget lantaran memiliki nuansa layaknya Ubud, Bali.
Bahkan, Antapura De Djati juga menawarkan pemandangan terasering sawah yang sangat identik dengan Pulau Dewata.
Baca juga: 5 Tempat Wisata di Garut untuk Liburan Akhir Pekan, Intip Pesona Talaga Bodas
Antapura De Djati dibangun dengan konsep gabungan antara restoran, coffee shop dan spot selfie Instagramable.
Jadi selain menyantap aneka kuliner, para pengunjung juga bisa sekadar bersantai untuk menikmati secangkir dan bebas berswafoto.
Sejak dibuka pada 6 februari 2022 lalu, Antapura De Djati langsung menjadi perbincangan warganet di media sosial.
Terlebih di Instagram, foto-foto yang menampilkan keindahan Antapura De Djati kerap kali mendapatkan ribuan komentar.
Penasaran? Yuk kita lihat potret Antapura De Djati yang telah TribunTravel rangkum dari akun Instagram @antapuradedjati.
1. Salah satu sudut di Antapura De Djati, nikmat untuk bersantai sembari menikmati minuman.
Baca juga: 4 Tempat Wisata Murah di Garut untuk Liburan Akhir Pekan Lengkap dengan Harga Tiket Masuk
2. Suasana area Antapura De Djati yang sangat mirip dengan Ubud, Bali.
3. Ada cukup banyak spot foto menarik, cocok untuk menambah koleksi feed Instagram-mu.
Baca juga: Baso Aci Ceu Imas dan 4 Tempat Makan Malam di Garut yang Rasanya Menggugah Selera
4. Memiliki nuansa yang asri, sangat cocok dukunjungi untuk melepas penat.
5. Jangan lupa cobain wahan sepeda gantung ini, ya!
Baca juga: Cipak Koceak MZD, Kuliner Super Pedas Khas Garut yang Bikin Ketagihan
6. Antapura De Djati dilengkapi dengan restoran dan coffee shop.