TRIBUNTRAVEL.COM - Taman Margasatwa Ragunan dipastikan tetap buka selama libur Tahun Baru 2022.
Meski demikian, pihak pengelola mengimbau kepada para wisatwan untuk memahami terlebih dahulu syarat dan ketentuan sebelum berkunjung.
Seperti halnya melakukan pendaftaran online H-1 sebelum kedatangan.
Pendaftaran tersebut wajib dilakukan bagi seluruh pengunjung yang ingin liburan ke Taman Margasatwa Ragunan.
Baca juga: 3 Daya Tarik Pusat Primata Schmutzer, Wahana Favorit di Taman Margasatwa Ragunan
Lantas, bagaimana caranya?
Cukup mudah kok, yuk simak cara pendaftaran online Taman Margasatwa Ragunan yang telah TribunTravel rangkum berikut ini.
1. Daftar melalui Google Form
Pendaftaran online dilakukan H_1 sebelum kunjungan ke Taman Margasatwa Ragunan melalui link bit.ly/PesantiketTMR.
Klik link di atas dan kamu akan diarahkan ke laman Google Form.
Pastikan koneksi internet lancar dan stabil saat membuka link melalui ponsel maupun komputer.
Baca juga: Deretan Wahana Seru di Taman Margasatwa Ragunan, Lengkap dengan Tarif Masuknya
2. Membaca syarat dan ketentuan
Laman Google Form akan menampilkan sejumlah syarat dan ketentuan bagi pengunjung Taman Margasatwa Ragunan.
Pastikan kamu sudah membaca dan memahami segala syarat dan ketentuan yang berlaku agar kunjungan lancar dan nyaman.
Jangan lupa pula untuk mencantumkan alamat email yang masih aktif.
Jika sudah, klik centang pada kolom persetujuan dan bisa beralih ke laman berikutnya.