Gereja yang termasuk bangunan cagar budaya ini berdiri pada tahun 1875.
Komplek dari gereja ini terdiri dari bangunan gereja, pastoran, dan gedung pertemuan.
Hal yang menarik dan megah dari gereja ini, terlihat dari sembilan belas kaca patri dengan rincian tiga di belakang altar, serta delapan disemua sisi bangunan gereja.
Baca juga: 5 Gereja Kuno nan Ikonik untuk Wisata Religi saat Libur Natal 2021
3. Gua Maria Kerep
Gua Maria Kerep bisa dikatakan sebagai wisata religi untuk menghabiskan libur Natal 2021 di Semarang.
Gua Maria Kerep beralamat di Jalan Tentara Pelajar, RW. 9, Kerep, Panjang, Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah.
Dari tempat ini, traveler dapat melihat pemandangan Gunung Telomoyo, Gunung Merbabu, dan Danau Rawa Pening.
Tak hanya itu, Gua Maria Kerep juga memiliki fasilitas bagi para peziarah, di antaranya ada Jalan Salib, Tempat Doa Lesehan, Gereja, dan sebuah taman.
Gua Maria Kerep buka setiap harinya mulai jam 06.00-18.00 WIB.
Baca juga: Intip 5 Gereja Tercantik di Dunia, Desain Bangunan Megah nan Mewah
Baca juga: 7 Gereja Kuno di Jakarta untuk Libur Natal 2021, Ada yang Bangunannya Mirip Vihara
(TribunTravel.com/ Septi)
Simak selengkapnya terkait artikel Liburan Natal dan Tahun Baru bisa klik di sini
Baca tanpa iklan