TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin berburu kuliner pedas di Solo?
Traveler tidak boleh melewatkan kelezatan Rica Bu Sartini.
Rica Bu Sartini merupakan satu kuliner pedas di Solo yang menjadi favorit mahasiswa sekitaran Universitas Sebelas Maret (UNS) maupun Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.
Selain rasanya nikmat, harganya juga terjangkau.
Traveler bisa mampir ke warung Rica Bu Sartini ini mulai pukul 09.00 WIB.
Baca juga: Rekomendasi 4 Kuliner Pedas di Sekitar Cimory Dairyland Puncak, Ada Ayam Geprek hingga Seblak
Warung Rica Bu Sartini menyediakan berbagai menu makan yang mengenyangkan.
Dan menu andalannya ialah rica-rica ayam pedas.
Ada dua pilihan rica ayam, yaitu rica ayam potongan kecil dan rica ayam potongan besar.
Soal harga sangat ekonomis.
Traveler yang ingin makan seporsi nasi rica baik itu menggunakan potongan kecil maupun besar, harganya sama yakni Rp 11.000 saja.
Agar makin kenyang, traveler bisa mengkombinasikan nasi rica dengan sayuran maupun lauk pelengkap.
Pemilik warung Rica Bu Sartini mengatakan bahwa setiap hari selalu menyediakan rica ayam dengan sayuran yang beragam.
"Menu andalannya ada rica ayam yang dimasak di dapur luar sini. Terus untuk sayurnya setiap hari masak sekitar tujuh sayur," kata Bu Sartini kepada TribunTravel, Selasa (23/11/2021).
"Ada sayur pepaya, oseng buncis tempe, bayam, dan lain-lain. Sayurnya juga setiap hari ada satu atau dua menu yang diganti biar pembeli nggak bosan," tambahnya.
Selain itu, di warung Rica Bu Sartini juga menyediakan lauk lain.