Harap berhati-hati, terutama saat musim hujan, karena ada jurang di sisinya.
Sebelum mencapai Curug Cibaliung, kamu harus melewati area Curug Barong.
Meski perjalanan menuju Curug Cibaliung cukup berliku, semuanya sepadan dengan keindahan yang ditawarkan.
3. Curug Kiara
Lokasi: Ciasihan, Pamijahan, Bogor, Jawa Barat.
Berikutnya ada Curug Kiara dengan suasana tenang dan jauh dari keramaian.
Curug Kiara terkenal dengan aliran air terjunnya yang terapit dua tebing.
Untuk sampai ke Curug Kiara, kamu harus menuruni tangga yang cukup curam dan ekstra hati-hati.
Baca juga: 5 Gudeg Enak dan Murah di Semarang untuk Sarapan, Lauk Gudeg Bu Lasmi Lengkap dan Bikin Nagih
Baca juga: Kisah Gereja Kuno Terbengkalai yang Kembali Ramai Dikunjungi Gara-gara Patung Hantu
4. Curug Cihurang
Lokasi: Gunung Picung, Pamijahan, Bogor, Jawa Barat.
Curug Cihurang ini lokasinya ada di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak.
Lokasinya yang berada di kawasan pegunungan membuat air di Curug Cihurang ini dingin dan udaranya sejuk.
Air terjun di Curug Cihurang terbilang cukup unik karena memiliki dua aliran yang saling berdekatan.
5. Curug Putri Pelangi
Lokasi: Tajur Halang, Cijeruk, Bogor, Jawa Barat.
Baca tanpa iklan