Saking populernya Nasi Boran Mbak Ita setiap hari selalu ramai dan tidak pernah sepi pembeli.
Menariknya lagi, di warung Nasi Boran Mbak Ita ini kamu bisa mendapatkan lauk ikan sili asap.
Ikan sili sap merupakan lauk otentik dan khas untuk nasi boran yang sudah mulai langka.
Lokasinya berada di Jl. K.H. Ahmad Dahlan, Lamongan, Jawa Timur atau tepatnya di sebelah barat Hotel Elresas.
Dibanderol mulai harga Rp 10 ribu Nasi Boran Mbak Ita bisa kamu kunjungi pukul 06.30-14.00 WIB.
3. Nasi Boran Bu Yuni
Jika sedang berada di kawasan Lamongan kota kamu bisa mencicipi Nasi Boran Bu Yuni.
Nasi Boran Bu Yuni ini sudah cukup populer dan selalu jadi favorit warga lokal Lamongan.
Lokasinya sangat mudah di temui karena ebrada di samping mess Persela atau tepatnya pada Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No.28, Lamongan, Jawa Timur.
Sama seperti lainnya, Nasi Boran Bu Yuni ini disajikan dengan berbagai varian lauk yang bisa kamu pilih sesuka hati.
Dibanderol mulai harga Rp 12 ribu, jam operasionalnya dibuka pukul 12.00 WIB hingga habis.
4. Nasi Boran Made
Nasi Boran di sekitar kawasan Made memang banyak namun yang paling populer terletak di dekat Linda Jaya Motor.
Atau tepatnya di Jl. Raya Mastrip No.102, Made, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.
Nasi Boran Made ini selalu jadi incaran para pembeli dan sudah pasti selalu antri.