TRIBUNTRAVEL.COM - Jika bosan liburan ke pusat kota Semarang yang ramai, kamu bisa berkunjung ke Tuntang.
Di kawasan ini, terdapat sebuah tempat wisata yang memiliki banyak wahana permainan.
Adalah Saloka Theme Park yang berlokasi di di Jalan Fatmawati Nomor 154, Gumuksari, Lopait, Tuntang, Semarang, Jawa Tengah.
Saloka Theme Park setidaknya memiliki 25 wahana permainan yang berdiri di atas lahan seluas 18 hektare.
Baca juga: 5 Tempat Makan Nasi Goreng Babat di Semarang, Paling Pas untuk Sajian Makan Malam
Harga tiket masuk Saloka Theme Park
Terdapat dua jenis tiket yang disediakan Saloka Theme Park, yaitu tiket terusan dan non-terusan.
Tiket terusan dibanderol Rp 120 ribu pada weekday (Senin-Jumat) dan Rp 150 ribu saat weekend (Sabtu, Minggu, dan Libur Nasional).
Dengan membeli tiket terusan, pengunjung dapat menaiki seluruh wahana permainan di Saloka Theme Park tanpa ada biaya tambahan.
Sementara itu, tiket non-terusan dibanderol Rp 30 ribu (weekday) dan Rp 50 ribu (weekend dan hari libur nasional).
Pengunjung yang membeli tiket non-terusan akan mendapatkan bonus satu wahana permainan gratis.
Jika ingin menaiki wahana permainan lain, pengunjung harus membeli pass card dengan tarif sesuai dengan kategori wahana yang dipilih.
Untuk kategori A, dibanderol dengan tarif Rp 25 ribu.
Pilihan wahana permainan di antaranya Cakrawala, Paku Bumi, Gonjang-ganjing, Lika-liku, dan Bengak-bengok.
Kategori B dibanderol dengan tarif Rp 20 ribu.
Dengan pilihan wahana permainan yaitu Jamur Apung, Tour Train, Kumbang Layang, Senggal-senggol, dan Polah Bocah.