TRIBUNTRAVEL.COM - Momen liburan Tahun Baru Imlek 2021 banyak dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur.
Tak heran jika banyak tempat wisata mendadak dipadati oleh wisatawan, baik dari dalam kota maupun luar kota.
Hal itulah yang terlihat dari salah satu tempat wisata di Kabupaten Bogor, yakni Curug Pangeran.
Menurut pantauan TribunnewsBogor.com, dalam libur Imlek kali ini, objek wisata Curug Pangeran nampaknya menjadi incaran wisatawan untuk mengisi waktu luang.
Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Tiket Wahana Villa Khayangan Bogor Terbaru 2021, Banyak Spot Foto-foto
Staff pengelola Curug Pangeran, Angga mengatakan bahwa meski saat ini masih dalam kondisi pandemi covid-19, ia mengaku belum ada temuan kasus wisatawan yang terpapar covid-19.
"Untuk pengunjung kondusif, tidak ada kendala apapun meski di tengah pandemi Covid-19 ini, tapi sampai saat ini alhamdulillah tidak ada kejadian apapun baik wisatawan lokal maupun luar daerah," kata Angga.
Angga mengungkapkan bahwa nihilnya paparan kasus covid-19 di objek wisata Curug Pangeran, tak terlepas dari penerapan protokol kesehatan yang ketat.
"Kalau peraturan protokol kesehatan kan sudah dianjurkan dari pemerintah, jadi wajib menerapkannya agar kita juga tidak kena sanksi," jelasnya.
Sementara itu, Angga mengaku bahwa untuk pemeriksaan surat rapid antigen dilaksanakan pada hari tertentu saja.
"Untuk hari Minggu biasanya ada pemeriksaan surat rapid test antigen," ungkap Angga.
Selain itu, Angga mengaku bahwa di hari pertama libur Imlek 2021, jumlah pengunjung mengalami peningkatan.
"Libur Imlek ada peningkatan pengunjung, tapi tidak terlalu ramai. Biasanya kan sampai 1000 motor saat libur imlek sebelumnya. Tapi saat ini sekitar 100 motor," paparnya.
Angga pun mengaku bahwa wisatawan luar daerah masih menjadi penyumbang terbanyak jumlah pengunjung di Curug Pangeran.
"Kebanyakan wisatawan yang datang itu dari Tangerang, Depok. Yang paling banyak sih Depok," tandasnya.
TRAVEL UPDATE: Tawarkan Nuansa Alam, Ini Pesona Kampung Tematik Ciharashas Mulyaharja di Kota Bogor