TRIBUNTRAVEL.COM - Pati merupakan satu kabupaten yang berada di bawah kaki Gunung Muria.
Kabupaten Pati ini memiliki beragam destinasi wisata bertema alam yang seru dan sangat menarik untuk dikunjungi, satu di antaranya adalah air terjun.
Lalu, apa saja air terjun di Pati yang menawarkan keindahan paling eksotis?
Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut air terjun eksotis yang ada di Pati.
Baca juga: Sempat Terkena Lahar Dingin Gunung Semeru, Air Terjun Tumpak Sewu di Lumajang Tetap Buka
1. Air Terjun Lorodan Semar
Lokasinya berada di Sumber, Sumbersari, Kayen, Kabupaten Pati.
Air Terjun Lorodan Semar merupakan satu destinasi wisata paling populer yang menjadi kebanggaan masyarakat Pati.
Air Terjun Lorodan Semar memiliki keunikan terletak pada bentuknya yang cukup landai, berbeda dengan air terjun pada umumnya.
Suasana sejuk dan asri langsung menyambut ketika tiba di lokasi, ditambah dengan indahnya pemandangan pegunungan yang memanjakan mata.
Air Terjun Lorodan Semar juga memiliki fasilitas umum, seperti warung makan, toilet, dan tempat parkir.
2. Air Terjun Tretes
Lokasinya berada di Gunungsari, Tlogowungu, Kabupaten Pati.
Air Terjun Tretes masih cukup tersembunyi sehingga belum banyak wisatawan berkunjung ke sini.
Akses jalan menuju Air Terjun Tretes cukup sulit karena berbatu, licin, dan sempit.
Jadi kamu harus berjalan sekira 1 kilometer dari tempat parkir untuk bisa menuju ke lokasi.
Baca tanpa iklan