Siapa pun yang berhasil makan almond yang tersembunyi di dalamnya, akan mendapatkan hadiah.
3. Jerman
Makanan tradisional khas Natal selanjutnya datang dari Jerman.
Di Hari Raya Natal, biasanya keluarga di Jerman akan membuat stollen.
Stollen adalah cake bertekstur padat yang di dalamnya adonannya dicampurkan buah-buahan kering dan marzipan lalu diberi taburan gula halus di atasnya.
Kue ini biasanya menjadi sajian keluarga di sepanjang musim Natal di Jerman, yang disebut ‘weihnachtstollen’.
Stollen sudah dibuat di Jerman sejak abad ke-15 dan kerap menjadi antaran Natal.
4. Meksiko
Jika pada umumnya Hari Raya Natal dirayakan setiap tanggal 25 Desember, maka warga Meksiko akan merayakannya pada tanggal 6 Januari.
Dan hari ini disebut ‘El dia de los reyes’ yang memiliki arti The Three Kings.
Pada hari ini, seluruh anggota keluarga di Meksiko akan berkumpul dan menyantap kue spesial bernama Three Kings Cake atau Twelfth Night Cake.
Di dalam kue ini akan terkubur sebuah figur bayi Yesus.
Bagi yang berhasil menemukannya, akan menjadi ‘Godparent’ atau wali baptis di tahun itu.
5. Tiongkok
Tak ada makanan khas Natal di Tiongkok.