Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rekomendasi Wisata

Harga Tiket Masuk Tebing Breksi, Destinasi Wisata Instagramble di Jogja

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung yang berfoto di salah satu spot Tebing Breksi, Jogja.

TRIBUNTRAVEL.COM - Informasi lengkap harga tiket masuk Tebing Breksi mulai Desember 2020.

Destinasi wisata Tebing Breksi Jogja kembali dibuka untuk wisatawan umum mulai Selasa, (14/7/2020).

Tebing Breksi merupakan tempat wisata yang berada di Jl. Desa Lengkong, RT.02/RW.17, Gn. Sari, Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman,  Jogja.

Lokasinya berada di sebelah selatan Candi Prambanan dan berdekatan dengan Candi Ijo serta Kompleks Keraton Boko.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Ayanaz Gedongsongo Semarang November 2020

Tepatnya di Desa Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman, DIY.

Traveler yang hendak liburan ke Tebing Breksi, simak informasi berikut ini.

Harga Tiket Masuk Tebing Breksi

Ilustrasi - pengunjung yang berada di wisata Tebing Breksi, Yogyakarta. (Instagram/@ainurwanto)

Dari pantauan TribunTravel di akun Instagram @tebingbreksi_offical, Selasa (1/12/2020), berikut harga tiket masuk Tebing Breksi:

  • Wisatawan Domestik: Rp 10.000 per orang
  • Wisatawan Mancanegara: Rp 20.000 per orang

Bagi pengunjung yang membawa kendaraan pribadi akan dikenakan biaya parkir, sebagai berikut:

  1. Motor: Rp 2.000
  2. Mobil: Rp 5.000
  3. Elf/minibus: Rp 15.000
  4. Bus: Rp 25.000

Harga tiket masuk Tebing Breksi tersebut berlaku mulai 1 Desember 2020.

Kenaikan harga tiket masuk Tebing Breksi didasarkan pada Keputusan Direktur Badan Usaha Milik Desa Sambimulyo No. 0128/bumdes/sambimulyo/IX/2020.

Keputusan ini juga didasari beberapa pertimbangan yakni, Taman Tebing Breksi merupakan destinasi yang dikelola masyarakat dan pengelolaan tiket masuk digunakan sebagai pengembangan fasilitas sarana dan prasana untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan wisatawan.

Jam Operasional Tebing Breksi

Selama masa pandemi Covid-19, Tebing Breksi buka setiap hari Selasa hingga Minggu.

Dengan jam buka mulai pukul 06.00-20.00 WIB.

Halaman
12