TRIBUNTRAVEL.COM - Tim Jazz Gunung Indonesia mengumumkan penundaan acara Jazz Gunung Burangrang dan Ijen 2020.
Penundaan ini sehubungan dengan kondisi dan situasi yang terjadi saat ini, di mana masih adanya pandemi Covid-19.
Selain itu Tim Jazz Gunung Indonesia harus melakukan adaptasi dan restrukturisasi tim internal.
Melalui akun Instagram resmi @jazzgunung, pihak pengelola acara menyampaikan bahwa Jazz Gunung Burangrang dan Ijen tidak dapat diselenggarakan di tahun 2020 ini.
• Sapa Penonton di Rumah, Langit Sore, Frau hingga Rio Febrian Meriahkan Prambanan Jazz Online
"Jazz Gunung Ijen tanggal 12 September dan Jazz Gunung Burangrang pada tanggal 7 November tidak dapat kami selenggarakan pada tahun 2020 ini," tulis akun @jazzgunung.
Proses Refund Tiket
Adapun bagi traveler yang sudah membeli tiket, baik Jazz Gunung Ijen atau Jazz Gunung Burangrang, bisa melakukan pengembalian dana tiket melalui email yang dikirimkan oleh Tim Jazz Gunung Indonesia.
Tim Jazz Gunung Indonesia telah mengirim email pemberitahuan mengenai proses pengembalian dana pembelian tiket.
Jika, traveler ingin mengubah tiket Jazz Gunung Ijen atau Jazz Gunung Burangrang ke Tiket Jazz Gunung Bromo, bisa mengirimkan data) nama, alamat, email, dan nomor telepon) beserta informasi nomor order yang telah dikirimkan oleh sistem ticketing Jazz Gunung.
Tonton juga:
Perlu diketahui, rencananya Jazz Gunung Bromo akan diselenggarakan pada 5 Desember 2020.
"Kami berharap kondisi dan situasi pada masa yang akan datang lebih baik untuk kita semua," lanjutnya.
Jazz Gunung Bromo Diundur
Panita Jazz Gunung Indonesia mengumumkan pelaksanaan Festival Jazz Gunung Bromo 2020 diundur.
Penundaan festival ini terkait dengan masih adanya wabah Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).