Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

10 Tempat Wisata di Padang yang Bisa Dikunjungi saat New Normal

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Pasumpahan Padang

Undakan tersebut terjadi secara alami. Tingginya adalah sekitar 40 meter.

Wisatawan bisa menaiki setiap undakan air terjun karena sisi kanan dan kirinya bisa ditapaki.

Air Terjun Sarasah terletak di Desa Koto Baru, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh.

6. Air Terjun Lubuk Hitam

Air Terjun Lubuk Hitam berlokasi di Kelurahan Teluk Kabung Utara.

Tempat wisata yang terletak di dalam hutan hujan tropis ini menawarkan suasana yang sejuk dan tenang.

Lelah yang kamu rasakan saat menyusuri jalan setapak akan langsung terbayar oleh indahnya air terjun tiga tingkat yang dihiasi oleh pepohonan rindang tempat para burung bertengger.

Masing-masing air terjun bisa kamu hampiri hanya dengan berjalan kaki saja.

Namun staminamu harus penuh karena jalurnya sedikit menantang dengan tanjakan dan turunan yang cukup curam.

7. Lubuak Paraku Sungai

Lubuak Paraku terletak di dataran tinggi, tepatnya di Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan.

Jika berendam di sana, mungkin kamu akan merasa seperti sedang berendam di dalam bak mandi yang dipenuhi es batu.

Selain menikmati dinginnya air sungai sambil berbincang dengan warga setempat yang memanfaatkan aliran air untuk mandi, kamu bisa melihat banyak kupu-kupu yang terbang ke sana kemari.

Air sungai yang jernih akan membuatmu bisa melihat bebatuan kecil di dasar sungai dengan mudah.

8. Bukit Nobita

Halaman
1234