TRIBUNTRAVEL.COM - Calon penumpang pesawat di Pangkalpinang di sekitarnya, kini bisa menikmati layanan rapid test covid-19 dari Lion Air Group.
Pasalnya, layanan tersebut kini tersedia di Pangkalpinang sejak Kamis, 23 Juli 2020.
Dilansir dari siaran pers yang diterima TribunTravel, Lion Air Group tengah mengembangkan fasilitas layanan rapid test covid-19 yang berlokasi strategis di Kota Pangkalpinang, Pulau Bangka.
Layanan tersebut menjadi yang pertama di Kepulauan Bangka Belitung (Babel), khususnya mengakomodir penumpang dari Kota Pangkalpinang, Pagarawan, Merawang, Sungailiat, Pangkalan Baru, Namang, Koba, Mendo Barat, Jebus, Belinyu, Sungai Selan, Toboali dan wilayah Bangka lainnya.
Lion Air Group bekerjasama dengan fasilitas kesehatan (faskes) setempat sebagai penyediaan layanan rapid test covid-19.
• Lion Air Group Sediakan Layanan rapid test covid-19 untuk Calon Penumpang di Pulau Nias
Kini, calon penumpang enumpang dapat melakukan rapid test covid-19 di lokasi berikut ini:
SUN Clinic
Jalan Solihin GP Nomor 61, Melintang, Kecamatan Rangkui, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung 33684
Waktu pelayanan:
- Senin - Jumat: pukul 08.00 - 17.00 WIB
- Sabtu: pukul 08.00 - 14.00 WIB
- Libur nasional: tutup (tidak melayani)
Adapun ketentuan pelaksanaan rapid test covid-19, sebagai berikut:
1. Khusus penumpang yang mempunyai tiket pada penerbangan Lion Air Group,
2. Voucher rapid test covid-19 dapat diperoleh secara langsung pada saat melakukan pembelian tiket (issued ticket),
3. Bagi penumpang yang sudah memiliki tiket pesawat Lion Air Group dan belum melaksanakan rapid test covid-19, maka dapat membeli voucher rapid test covid-19 dengan menunjukkan kode pemesanan (booking code) melalui sales channel seperti call center, kantor penjualan Lion Air Group, www.lionair.co.id , www.batikair.com , agen perjalanan (tour and travel) dan lainnya.
Penyelenggaraan rapid test covid-19 sesuai apa yang telah dijalankan oleh Lion Air Group, terjangkau dengan masa berlaku selama 14 hari.
Setiap penumpang akan memperoleh surat keterangan hasil uji kesehatan Rapid sebagai salah satu kelengkapan dokumen penerbangan sesuai ketentuan.
Baca tanpa iklan