Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Ingin Dukung Restoran dan Hotel saat Pandemi Covid-19? Ini Caranya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi restoran di Jepang.

Tak hanya ulasan di situs perjalanan, kamu juga bisa mengulas di situs-situs online travel agent.

Cara lainnya adalah dengan mengikuti akun media sosial bisnis tersebut di Instagram, Facebook, dan Twitter. Tinggalkan pula komentar penyemangat ataupun ulasan positif di akun media sosial mereka.

3. Belanja Online

Apakah toko lokal yang biasa kamu kunjungi itu memiliki situs?

Banyak toko yang masih melayani pembelian online.

Kamu pun bisa belanja dengan nyaman dari rumah dan barang yang kamu beli pun akan dikirimkan.

Restoran mungkin akan menawarkan merchandise lainnya seperti baju atau buku resep. Menggunakan uang yang biasa kamu habiskan saat belanja langsung dan mengalihkannya ke penjualan online, bisa sangat membantu bisnis-bisnis kecil dan lokal.

Jika kamu biasa membeli buku dari toko online besar, mungkin kamu bisa memesannya dari toko buku lokal yang juga menjual buku mereka lewat situs, platfom media sosial, atau toko online.

4. Memesan Takeout dan Delivery

Banyak restoran yang sebelumnya hanya menawarkan makan di tempat sekarang juga mereka menawarkan fasilitas takeout dan delivery.

Jika memungkinkan, telepon atau pesan online langsung ke restoran mereka daripada lewat aplikasi pemesanan online pihak ketiga.

Hal tersebut agar restoran terhindar dari biaya tambahan yang aplikasi tersebut biasa bebankan.

Jangan lupa juga untuk memberikan tip untuk mendukung para pekerja yang menempatkan mereka dalam resiko terpapar pandemi untuk bisa menyajikan makanan yang kamu pesan dalam waktu seperti ini.

5. Berdonasi

Beberapa restoran dan toko telah memulai kampanye donasi untuk membantu mendukung pegawai mereka yang terpaksa cuti atau untuk membantu mereka agar bisa bertahan.

Halaman
123