Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Bagaikan Surga Tersembunyi, Pantai Srau Pacitan Tawarkan 3 Sisi Keindahan yang Berbeda

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Srau, Pacitan

TRIBUNTRAVEL.COM - Pacitan seringkali menjadi destinasi liburan favorit para wisatawan.

Bukan tanpa alasan, hal tersebut lantaran Pacitan memiliki sejumlah pantai yang menakjubkan.

Salah satu pantai indah yang bisa kamu kunjungi saat liburan ke Pacitan adalah Pantai Srau.

Traveler yang ingin mencari pantai pasir putih berkilau dengan air laut yang jernih, semua itu tersaji di Pantai Srau.

Pantai Srau juga memiliki kawasan yang cukup luas dan rindang karena dipenuhi banyak pohon kelapa.

Bagi kamu yang ingin liburan bersama keluarga atau rombongan, Pantai Srau bisa menjadi pilihan yang tepat.

Melihat Uniknya Pantai Temboko Lehi, Satu-satunya Pantai Air Panas di Indonesia

Daya Tarik Pantai Srau

Selama berlibur di pantai ini, kamu bisa menikmati tiga sisi keindahan yang masing-masing sisinya menawarkan sesnasi berbeda.

Di sisi timur, kamu akan disuguhi ombak yang cukup tenang karena terpecah oleh bukit karang.

Hamparan pasir putih yang luas juga membuat para wisatawan bisa bebas bermain air di tempat ini.

Tak hanya itu, di sisi timur Pantai Srau kamu juga bisa menikmati sunrise yang memesona.

Di sisi selanjutnya terdapat pantai yang menghadap ke selatan, area ini cukup luas dibanding dengan dua sisi lainnya.

Para wisatawan bisa menjelajah gugusan batu karang raksasa dari ujung ke ujung.

Namun perlu berhati-hari, karena banyak tebing curam yang cukup berbahaya.

Gugusan karang ini biasanya menjadi tempat favorit para penuduk lokal untuk memancing.

Halaman
12