TRIBUNTRAVEL.COM - Pandemi virus corona (COVID-19) yang telah menimbulkan kekhawatiran di tengah masyarakat.
Untuk meminimalisir penularan virus tersebut, masyarakat diimbau untuk melakukan upaya pencegahan.
Salah satu upaya pencegahan yang bisa dilakukan adalah membekali diri dengan alat pelindung diri (APD).
Namun, bukannya mengenakan APD, orang-orang ini malah mengenakan kostum yang unik untuk melindungi diri mereka dari penularan virus corona:
1. Kostum Jerapah
Dikarenakan masker langka, seorang wanita di China memilih gunakan kostum jerapah untuk melindungi dirinya dari virus corona.
• Pramugari Beberkan Pelayanan Penerbangan saat Pandemi Virus Corona
Seperti dilansir dari World of Buzz, wanita yang tidak disebutkan namanya tersebut diketahui memakai kostum jerapah ketika dia melakukan kunjungan ke satu rumah sakit di kawasan Luzhou, Sichuan.
Wanita tersebut melubangi bagian leher kostumnya dan ditutup dengan plastik agar tetap bisa melihat saat berjalan.
Saat ditanya terkait alasan menggunakan kostum tersebut, wanita itu mengatakan bahwa dia kehabisan masker untuk menutupi wajahnya.
Takut terserang virus corona karena tidak memiliki masker, wanita tersebut kemudian memilih untuk membeli dua buah kostum secara online.
2. Kostum T-Rex
Seorang pria di Spanyol nekat keluar rumah dengan mengenakan kostum dinosaurus jenis T-Rex.
Peristiwa itu bahkan terekam kamera video dan menjadi viral setelah dibagikan ke media sosial.
Video berdurasi 1 menit 5 detik tersebut diunggah oleh akun @MurciaPolicia pada 17 Maret 2020 lalu.
Dalam video tersebut terlihat seorang warga yang mengenakan kostum T-Rex sedang melintas di zebra cross.