Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Liburan ke Labuan Bajo

Daftar Harga Sewa Kapal di Labuan Bajo untuk Full Day Trip , Simak Tarif dan Fasilitasnya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Daftar harga sewa kapal di Labuan Bajo untuk full day trip

TRIBUNTRAVEL.COM - Daftar harga sewa kapal di Labuan Bajo bagi traveler yang ingin merayakan liburan akhir tahun di Nusa Tenggara Timur.

Daftar harga sewa kapal di Labuan Bajo ini untuk perjalanan full day trip atau perjalanan seharian penuh.

Daftar Harga sewa kapal di Labuan Bajo ini dapat menjadi rekomendasi bagi traveler yang ingin menghabiskan liburan akhir tahun bersama keluarga.

Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut ini daftar harga sewa kapal di Labuan Bajo ini untuk perjalanan full day trip:

1. Gotravela Indonesia

Mata Komodo Cruises dari Gotravela Indonesia (gotravelaindonesia.com)

Gotravela Indonesia menyewakan kapal Mata Komodo Cruises.

Mata Komodo Cruises merupakan kapal dengan jenis Traditional Wooden Boat.

Kapal ini memiliki kapasitas hingga 12 orang penumpang untuk full day trip.

Rute yang ditawarkan Gotravela Indonesia untuk full day trip  mulai dari pelabuhan Labuan Bajo, Pulau Padar, Pulau Komodo, Pink Beach, dan berakhir kembali ke pelabuhan Labuan Bajo.

Fasilitas yang akan didaptkan traveler jika menyewa kapal ini meliputi kapal yang dilengkapi dengan AC, 4 ruangan dengan double bed, makanan, minuman, hingga perlengkapan snorkeling.

Berikut ini daftar harga sewa kapal Mata Komodo Cruises dari Gotravela Indonesia:

- Untuk 1-2 Orang, dibanderol dengan biaya sebesar Rp 4.750.000

- Untuk 3-4 Orang, dibanderol dengan biaya sebesar Rp 6.250.000

- Untuk 5-6 Orang, dibanderol dengan biaya sebesar Rp 7.700.000

- Untuk 7-8 Orang, dibanderol dengan biaya sebesar Rp 9.000.000

Halaman
1234