Menurut Eva, taman indoor dihadirkan untuk membuat pengguna jasa kereta api tidak merasa bosan ketika menunggu kedatangan kereta.
"Penumpang bisa foto-foto, ada spot Instagrammable di taman indoor Stasiun Gambir, penumpang biasanya foto-foto di sana sambil nunggu kereta," ujarnya.
Taman ini berlokasi di dekat pintu VIP Stasiun Gambir. Tepat di belakang taman, terdapat arena bermain anak.
Kamu bisa berfoto-foto di taman yang dipenuhi bunga-bunga ini, atau sekadar duduk-duduk santai.
3. Arena bermain anak
Para orangtua kini tak perlu khawatir dan bingung untuk menghibur anak saat di Stasiun Gambir. Ajaklah anak-anak ke arena bermain anak di stasiun.
Tersedia beragam mainan anak yang dapat menghibur.
Arena ini juga tidak jauh dari pandangan mata orang sekitar. Namun, tetap disarankan orangtua tetap mengawasi anak bermain untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Stasiun Pasar Senen
1. Perpanjangan peron 3 dan 4
Stasiun Pasar Senen memperpanjang dua peron yang ada yaitu peron 3 dan 4. Hal ini bertujuan untuk mengakomodasi naik dan turun penumpang KA rangkaian panjang.
"Yang penting bisa buat penumpang merasa nyaman, dengan fasilitas yang ada di stasiun ini," kata Widy.
2. Pelebaran Ruang Tunggu Penumpang Zona 3
Area ruang tunggu ini memiliki luas 1.700 meter persegi. Padahal, luas tempat ini hanya sekitar 950 meter persegi.
Dengan area luas, para pengguna jasa kereta api kini dapat duduk dengan tenang dan nyaman. Pihak stasiun juga menyediakan televisi sebagai salah satu entertainment.