TRIBUNTRAVEL.COM - Pramugari mengenakan berbagai model seragam yang berbeda dari masa ke masa.
Seragam pramugari yang unik pun menjadi sorotan publik.
Seperti seragam pramugari pada beberapa maskapai penerbangan di luar negeri yang memiliki desain unik dari desainer ternama.
Inilah seragam pramugari zaman dulu yang serba unik, dilansir TribunTravel dari laman CNN.
1. Seragam Pramugari Tahun 1930-an
Maskapai penerbangan Boeing Air Transport yang sekarang berganti menjadi United Airlines merupakan maskapai yang memiliki seragam pramugari dari kain wol hijau gelap dengan jubah dan topi tebal.
Seragam pramugari ini terkesan begitu elegan dengan rok setinggi lutut.
Seragam pramugari ini dikenakan selama tahun 1930 hingga 1932.
Tonton juga:
2. Seragam Pramugari Tahun 1939 - Zay Smith
Pada tahun 1939 ini, seragam pramugari United Airlines mulai dikerjakan oleh desainer Zay Smith.
Seragam pramugari garapan Zay Smith memiliki desain menarik dengan warna putih dilengkapi jaket wol biru dengan puffed shoulder.
Seragam pramugari ini digunakan untuk layanan pada maskapai penerbangan Douglas DC-3.
• Saran dari Pramugari, Jangan Coba-coba Lakukan Hal Menjijikkan Ini di Pesawat
• Diduga Pasang Kamera Tersembunyi di Toilet Pesawat, Pilot Ini Dituntut Pramugari
• 5 Momen Mengharukan Pramugari di Pesawat, Beri ASI Hingga Bantu Proses Persalinan
3. Seragam Pramugari Tahun 1944 - Howard Greer
Seragam pramugari rancangan Howard Greer ini memiliki desain menarik dengan tulisan TWA di bagian bahu.