Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Cerita Traveler

4 Tips Berfoto di Panggung Sekolah Hutan Pinus Mangunan yang Instagramable

Editor: Kurnia Yustiana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Panggung Sekolah Hutan Pinus Mangunan di Bantul yang instagramable.

Nama penulis: Salma Tsabita Wiradara

Instagram: @evolhaha

TRIBUNTRAVEL.COM - Siapa yang tidak suka foto-foto cantik dengan background aesthetic?

Bagi kalian yang senang menikmati indahnya alam sembari selfie, tempat wisata di Bantul yang satu ini wajib kamu kunjungi.

Hutan Pinus Mangunan berada di Dusun Sukorame, Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Hutan Pinus Mangunan biasanya padat pengunjung, baik wisatawan lokal maupun asing.

Berfoto di Panggung Sekolah Hutan Pinus Mangunan (Traveler/Salma Tsabita Wiradara)

Harga tiket masuk Hutan Pinus Mangunan yang hanya Rp 2.500 per orang tentu menjadi suatu daya tarik tersendiri.

Ada banyak tempat yang instagramable buat berfoto di Hutan Pinus Mangunan, salah satunya Panggung Sekolah.

Namun apabila sedang ramai, proses hunting photo di Panggung Sekolah Hutan Pinus Mangunan akan sulit untuk dilakukan dan keindahan alam tidak dapat dinikmati sepenuhnya.

Berikut adalah tips foto instagramable yang perlu kamu simak sebelum berangkat ke Panggung Sekolah Hutan Pinus Mangunan:

1. Berangkat pagi

Perjalanan pagi memang paling menyenangkan.

Apabila berangkat jam 6 pagi, kamu dapat menghirup udara segar bebas polusi dan terik matahari.

Kamu juga aman dari macet, sehingga perjalanan dapat ditempuh sekitar 40 menit saja dari pusat kota Jogja.

Akses jalan menuju lokasi terbilang mudah walaupun harus melintasi beberapa tanjakan dan turunan.

Jalan dan rambu-rambu juga sudah diperbarui sehingga aman untuk kendaraan roda empat maupun roda dua.

Halaman
123