TRIBUNTRAVEL.COM - Itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam untuk kamu yang ingin liburan ke Malaysia.
Bagi kamu yang pertama kali liburan ke Malaysia, itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam bisa jadi panduan yang pas.
Ada beberapa tempat wisata menarik yang harus masuk dalam itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam kali ini, seperti Menara Kembar Petronas, Thean Hou Temple, hingga Kasturi Walk.
Dalam itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam, kamu bisa menikmati semua keindahan Kuala Lumpur lewat tempat wisata dan bangunan ikonik yang dikunjungi.
Itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam ini sangat membantu memaksimalkan waktu liburan bagi kamu yang telah merencanakan traveling ke Kuala Lumpur, Malaysia.
TONTON JUGA:
Bagi kamu yang bingung memilih tempat wisata dan kegiatan seru apa saja selama liburan ke Kuala Lumpur, simak itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam berikut ini.
Hari Pertama
Itinerary Kuala Lumpur 4 hari 3 malam di hari pertama, pagi hari bisa kamu gunakan untuk menuju hotel dan beristirahat sejenak.
Kamu bisa sarapan di hotel setelah menaruh semua barang bawaan untuk liburan beberapa hari ke depan.
Menjelang siang, kamu bisa makan siang terlebih dahulu sebelum mulai mengunjungi tempat wisata ikonik di Malaysia.
Acme Bar & Coffee
Acme Bar & Coffee merupakan sebuah resto yang menyuguhkan beberapa kuliner enak dan kopi yang beraroma sedap.
Lokasi Acme Bar & Coffee ini berada di kawasan bukit bintang, yaitu di KLCC, 50450 Kuala Lumpur, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia.
Kamu bisa menuju Acme Bar & Coffee dengan naik kereta atau bus umum yang tarifnya lebih murah.
Baca tanpa iklan