TRIBUNTRAVEL.COM - Jepang merupakan tempat wisata yang cukup menarik dan sering dikunjungi oleh para wisatawan Indonesia.
Selama liburan di Jepang tentunya kamu tidak ingin melakukan kegiatan yang nantinya membuatmu mendapatkan masalah di sana.
Ada baiknya mempelajari setiap aturan dan kebudayaan setiap negara sebelum mengunjunginya.
Sama seperti ketika sedang liburan ke Jepang.
Kamu perlu memperhatikan etika dan budaya saat makan, berbelanja, hingga mengginap saat liburan ke Jepang.
Dikutip oleh TribunTravel dari kyuhoshi.com, berikut 10 etika yang perlu kamu perhatikan ketika sedang liburan ke Jepang.
1. Jangan berkendara di sisi kanan
Jika kamu akan berkendara di Jepang dengan mobil, pastikan kamu mengendarainya di sisi kiri.
Karena sisi kiri adalah arah yang benar untuk mengendarai mobil.
Jika kamu tetap nekat, maka kamu akan mendapatkan masalah, mulai dari dikenakan denda hingga hukuman penjara.
TONTON JUGA :
• 10 Kota Paling Layak Huni di Kawasan Asia-Australia, Destinasi Favoritmu Termasuk?
• Lee Seung Gi Cobain Cenil, Jajanan Tradisional Buatan Mbah Satinem Ini Wajib Dicoba
• 7 Tempat Wisata di Jogja yang Pernah Dikunjungi Seleb Korea
2. Jangan merokok dan berbicara di angkutan umum
Merokok, berbicara, dan mendengarkan musik dengan keras sangat dilarang ketika berada di transportrasi umum.
Meskipun sedang dalam keadaan darurat, kamu tetap tidak diizinkan untuk berbicara keras meskipun itu lewat ponsel.
3. Jangan pernah terlambat di Jepang
Baca tanpa iklan