TRIBUNTRAVEL.COM - Bangunan gereja biasanya berada di tempat strategis sehingga memudahkan jemaat untuk beribadah.
Namun di Negara Georgia, sebuah gereja malah berada di wilayah terpencil.
Gereja itu bahkan berada di tempat tidak biasa, yakni di Katskhi Pillar yang merupakan batu monolit setinggi lebih dari 40 meter.
Lokasi Katskhi Pillar ini berjarak sekitar 200 kilometer dari Ibu Kota Georgia, Tbilisi.
TONTON JUGA
Tidak ada kereta api untuk bisa sampai ke sana. Pengunjung bisa mencapainya dengan mobil pribadi atau bus.
Katskhi Pillar ternyata tidak hanya terpencil.
Akses masuk gereja di atas monolit juga ekstrem.
Mereka yang akan mencapai kompleks gereja harus berjalan melalui tangga logam tipis yang menempel di dinding monolit.
Hanya orang-orang tertentu yang bisa mencapainya
Pembangunan gereja yang ada di ujung pilar batu ini ditujukan untuk seorang biarawan Georgia abad ke-7, Maximus the Confessor.
Selain gereja, ada pula ruang pemakaman, gudang anggur, dinding tirai, dan tiga ruangan untuk bertapa.
Setiap harinya biarawan yang tinggal di kawasan bawah harus memanjat selama sekitar 20 menit melalui jalan ekstrem untuk menuju kompleks gereja.
Lokasi gereja yang berada di ketinggian menurut para biarawan ditujukan agar mereka berada lebih dekat kepada Tuhan saat beribadah.
Baca tanpa iklan