Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Liburan Akhir Pekan

Stone Garden, Taman Bebatuan untuk Liburan Akhir Pekan di Bandung

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Stone Garden, Taman Bebatuan Purba dengan Lanskap Mengagumkan di Bandung

TRIBUNTRAVEL.COM - Stone Garden bisa jadi pilihan tempat wisata di Bandung untuk liburan akhir pekan yang antimainstream.

Liburan akhir pekan dengan mengunjungi Stone Garden bisa memberikan pengalaman yang berbeda dengan menikmati hamparan pemandangan alam yang hijau.

Namun bila kamu ingin datang ke Stone Garden sebagai destinasi liburan akhir pekan, kamu harus menempuh jarak yang cukup jauh karena lokasinya sedikit ke luar kota Bandung.

Stone Garden terletak di kawasan Gunung Masigit, Citatah, Bandung Barat, tepatnya di daerah konservasi arkeologi yang dilindungi.

6 Tempat Wisata di Bandungan, Semarang untuk Liburan Akhir Pekan Bersama Keluarga

7 Menu Sarapan Bubur Ayam Enak di Bandung yang Wajib Dicoba

Berada di Stone Garden kamu bisa menikmati bukit bebatuan cantik dipadukan dengan tanah berumput hijau yang membentuk lanskap menawan.

Bila ingin sekadar bersantai di Stone Garden, ada beberapa spot yang cocok untuk menggantungkan hammock untuk dijadikan tempat beristirahat sembari menikmati udara sejuk yang ada di sini.

Selain itu kamu juga akan dimanjakan dengan pemandangan batu kapur berwarna putih, karena letak Stone Garden berdekatan dengan kawasan penambangan batu kapur di daerah Tagog Apu.

Di sini kamu bisa bersantai dan mengambil banyak foto dengan latar foto yang indah.

Kawasan Stone Garden juga sering dijadikan sebagai lokasi foto pre-wedding oleh banyak pasangan.

Memiliki nama Stone Garden karena di tempat ini seperti taman yang dipenuhi oleh batu-batuan purba yang menyebar di setiap sisinya.

Stone Garden Padalarang terletak di kampung Girimulya, Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Bandung Barat.

Untuk mencapai Stone Garden pun cukup mudah, kamu hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari kota Bandung, lalu pergi ke arah Cianjur dan setelah berada di daerah Tagog Apu ada gerbang menuju Goa Pawon.

Kalau kamu ingin mencapai puncak Stone Garden, kamu perlu melakukan trekking sejauh sekitar 1,5 km yang bisa ditempuh selama 30-45 menit dari tempat parkir kendaraan.

Trek yang dilalui pun bermacam-macam seperti jalan setapak, juga tanjakan yang mempunyai jalur yang terjal dan cukup menantang sehingga banyak tenaga yang perlu kamu habiskan.

Jalan setapak ini sebenarnya dipakai oleh penduduk setempat untuk pergi berkebun, namun pemandangan yang disuguhkan pun sangat indah.

Halaman
12