TRIBUNTRAVEL.COM - Beragam suvenir khas London yang bisa kamu beli untuk oleh-oleh ketika liburan ke Inggris.
Di London, Inggris terdapat beragam suvenir cantik dan lucu yang bisa kamu pilih untuk jadi oleh-oleh.
Misalnya miniatur tentara London hingga dompet koin handfree.
Dilansir dari berbagai sumber, simak 9 suvenir yang bisa kamu jadikan oleh-oleh seusai liburan ke Inggris.
1. Miniatur Tentara London
Tentara Kerajaan Inggris yang bertugas menjaga Ratu menjadi satu pesona tersendiri ketika kamu liburan ke Inggris.
Hal ini karena tentara ini mempunyai kostum yang ikonik berupa topi besar dengan baju seragam khas lengkap dengan senapannya juga.
Bila kamu pergi ke Camden Market, kamu bisa membeli miniatur tentara kerajaan ini sebagai suvenir untuk oleh-oleh usai kamu liburan.
• Panduan Transportasi Umum di Inggris Buat Kamu yang Pertama Kali Liburan
• Rekomendasi 11 Kuliner Khas yang Wajib Dicoba ketika Liburan ke Inggris
2. Mini Cooper
Selain miniatur tentara kerajaan, kamu juga bisa menemukan Mini Cooper, satu mobil yang melambangkan negara Inggris yang terkenal di dunia otomotif.
Nah, kamu juga bisa membeli miniatur mini cooper ini sebagai oleh-oleh untuk teman, kerabatmu yang ada di Indonesia.
Mini cooper ini mempunyai beragam warna yang unik dan lucu.
Selain itu, terdapat juga union jack di atap mobil yang terbuat dari bahan metal dengan pintu mobil yang bisa dibuka dan ditutup.
3. Gantungan Kunci Telepon Box London
Masih di Camden Market, kamu bisa menemukan Telephone Box dari London yang sangat ikonik dengan warna merahnya yang sangat familiar.