TRIBUNTRAVEL.COM - Kekayaan alam di Indonesia membuat orang selalu ingin melihatnya terus menerus.
Dikelilingi perairan yang luas, membuat negara ini banyak memiliki obyek wisata bawah air dengan panorama yang menakjubkan.
Wisatawan mancanegara tertarik dengan pariwisata Indonesia.
DI Yogyakarta, selalu menjadi kota yang istimewa dari segi pendidikan hingga pariwisatanya.
Berkunjung ke kota ini memerlukan banyak waktu agar semua destinasi wisata dapat dinikmati semuanya.
Salah satu obyek wisata air yang dekat dengan DI Yogyakarta adalah Umbul Ponggok dan Pantai Nglambor.
1. Umbul Ponggok: Sensasi snorkling di sumber mata air
Terletak di kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Umbul Ponggok bisa jadi terdengar asing.
Namun, tempat itu ternyata sering dikunjungi setiap akhir pekan.
Alasannya sederhana, karena tempat ini memberikan wisata yang unik.
Umbul Ponggok merupakan destinasi wisata bagi para penggemar snorkling.
Sejauh ini tempat tersebut cukup aman untuk digunakan snorkling.
Tempat wisata ini sudah dirancang sedemikian rupa, sehingga pengunjung tidak hanya melihat ikan saja, tapi dapat juga menjadi obyek underwater photography bagi para pemburu foto cantik.
TONTON JUGA :
• 6 Hal Gila yang Pernah Terjadi di Dunia Penerbangan, Ada yang Pesan Jet Pribadi untuk Membawa Kucing
• Mau Penerbangan Lebih Nyaman? Tanyakan 9 Hal Ini ke Pramugari
• Bagasi Pesawat Bisa Keluar Lebih Cepat dengan Cara Ini
Sebenarnya Umbul Ponggok ini merupakan sumber mata air yang sudah ada sejak jaman penjajahan. Pemanfaatan yang baik, membuat lokasi ini menjadi tempat favorit untuk foto Instagramable hingga pre-wedding.