TRIBUNTRAVEL.COM - Chengdu adalah satu tempat wisata yang terkenal sebagai kota perdagangan di China.
Selain terdapat banyak gedung tinggi dan penangkaran panda, terdapat banyak tempat wisata di Chengdu China yang harus dikunjungi.
Seperti kebun binatang hingga kota tua, tempat wisata di Chengdu China menjadi favorit traveler saat bosan liburan ke Beijing.
TONTON JUGA:
Tempat wisata di Chengdu China menyimpan banyak sejarah dan kebudayaan yang bisa kamu pelajari selama liburan.
Melansir dari beberapa sumber, TribunTravel merangkum deretan tempat wisata di Chengdu China.
1. Pondok Du Fu
Pondok Du Fu dulunya merupakan kediaman sastrawan terhebat di China.
Kamu bisa berkunjung ke Pondok Du Fu untuk melihat karya-karya sastrawan yang dipajang rapi di disetiap sudut ruangan.
Pondok Du Fu menjadi objek wisata menarik karena selain menyediakan karya yang menarik juga dilengkapi dengan pepohonan rimbun untuk bersantai.
Pondok Du Fu juga merupakan tempat wisata yang mengenalkan budaya literatur China bagi pengunjung yang datang.
• 7 Kuliner Khas Beijing yang Harus Traveler Coba saat Liburan ke China
2. The Bookworm Chengdu
The Bookworm Chengdu merupakan tempat wisata berupa perpustakaa yang didesain mirip kafe.
Kamu bisa membaca buku sambil nongkrong dengan teman-teman dan menikmati secangkir teh di The Bookworm Chengdu.
Selain bisa membaca koleksi buku di The Bookworm Chengdu, kamu juga bisa membelinya untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.