TRIBUNTRAVEL.COM - Rekomendasi 6 destinasi apik dan Instagramable yang bisa kamu kunjungi ketika sedang berlibur ke Bali.
Beberapa destinasi Instagramable di Bali seperti Tukad Unda, Ladang Bunga Marigold, Pura Lempuyang Luhur, hingga Danau Tamblingan.
Dilansir dari berbagai sumber, Tribun Travel merangkum 6 destinasi apik dan Instagramable di Bali.
1. Tukad Unda, Klungkung
• Trans Studio Mall Bali Segera Dibuka, 600 Jam Transmedia Festival Siap Memeriahkan
Tukad Unda adalah satu air terjun yang terkenal dengan pesona keindahannya.
TONTON JUGA
Air yang mengalir di sini berasal dari sungai yang bersih dan jernih, sehingga kamu tidak perlu takut kulitmu gatal-gatal atau alergi sepulang dari sini.
Air mengalir dalam volume yang besar, sehingga terdengar sedikit riuh namun kamu tetap bisa merasakan kedamaian, ketenangan sekaligus kebahagiaan saat berada di Tukad Unda.
2. Ladang Bunga Marigold, Bali
• 5 Pie Susu Paling Populer di Bali yang Cocok Dijadikan Oleh-oleh
Ladang Bunga Marigold menjadi satu destinasi yang bisa kamu kunjungi di Bali.
Ladang bunga terbentang di atas lahan yang luas, sehingga jumlah bunga yang ditanam di sini pun sangat banyak.
Sedangkan jenis bunga yang ada di sini adalah Bunga Calendula, sebutan lain untuk Bunga Marigold.
Bila kamu ingin berkunjung ke sini, waktu berkunjung yang disarankan adalah antara Bulan Juni hingga Agustus karena pada waktu ini, bunga-bunga calendula lagi bermekaran.
3. Pura Lempuyang Luhur, Bali
• 4 Pusat Oleh-oleh Khas Bali yang Bisa Kamu Kunjungi saat Liburan ke Denpasar
Pura Lempuyang Luhur merupakan salah satu kuil tertua sekaligus kuil yang paling dihormati di Bali dengan suasana di sekitar kuil masih sangat asri.
Untuk mencapai bagian puncak, kamu harus menaiki kurang lebih 1800 anak tangga yang cukup melelahkan.
Namun ketika sampai di puncak, rasa lelahmu akan terbayar dengan panorama yang begitu indah.
4. Rumah Bambu Pengalon, Candidasa
• Daftar Destinasi Terbaik di Asia Tahun 2019 Versi TripAdvisor, Bali Ada di Peringkat Pertama
Dinamakan rumah bambu karena bahan-bahan untuk membangun rumah ini terbuat dari bambu.
Tempat ini awalnya bukan untuk dijadikan tempat wisata, melainkan sebuah rumah untuk tempat tinggal, namun karena pembangunan mangkrak, maka jadilah rumah bambu sebagai tempat wisata.
Bentuk bangunannya sangat unik, menyerupai bentuk kubah.
Menariknya lagi, bambu yang digunakan berukuran besar dan tinggi. Ketika kamu berfoto di depan rumah bambu, ukuran badanmu menjadi sangat kecil.
5. Danau Yeh Malet
• 10 Fakta Phuket, Pulau di Thailand yang Dikalahkan Bali dalam Destinasi Terbaik Versi TripAdvisor
Danau Yeh Malet yang berlokasi di Banjar Yeh Malet, Desa Antiga Kelod, Karangasem menjadi satu primadona yang bisa kamu kunjungi di Bali.
Danau Yeh Malet yang memiliki luas sekitar 7 hektar ini dikelilingi oleh tiga bukit sebagai penghias utama pemandangan utamanya.
Selain itu, pada permukaan danau ini ditumbuhi oleh enceng gondok yang mempunyai daya tariknya tersendiri yang bila sedang mekar memiliki varian warna ungu putih yang indah.
6. Danau Tamblingan
• 25 Destinasi Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Bali Kalahkan Phuket dan New York
Danau Tamblingan menjadi satu destinasi yang tidak boleh kamu lewatkan karena pemandangan yang ditawarkan berbeda dengan destinasi di Bali lainnya.
Danau Tamblingan menawarkan pemandangan danau yang masih asri dengan lanskap pura yang indah tentu saja sangat Instagramable.
Danau yang masih alami dan belum tercemar ini menawarkan suasana yang tenang dan alami sehingga sangat cocok bagi kamu yang suka ketenangan.
• Liburan Lebih Hemat, Traveloka Berikan Diskon Tiket Kereta hingga Rp 20 Ribu untuk Semua Rute Kereta
• 5 Zodiak Ini Dikenal Asyik Diajak Ngobrol dan Bisa jadi Pendengar yang Baik
• Besok - Promo TIX.ID Diskon Harga Tiket hingga 50 Persen untuk Film SHAZAM, Catat Harinya
• Promo Atlantis Water Adventures, GRATIS Tiket Masuk Bagi yang Berulang Tahun Bulan April
• 10 Makanan Sehat untuk Mengontrol Tekanan Darah Tinggi, Termasuk Bayam hingga Wortel
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)