TRIBUNTRAVEL.COM - Di manakah letaknya batu terbesar di dunia? Di Australia, jawabannya.
Batu terbesar di dunia ini hampir seperti gunung, lo. Namanya Gunung Augustus.
Di Australia juga ada batu yang besar dan indah lainnya. Batu ini merupakan batu terbesar kedua di dunia, yaitu Uluru!
Batu Raksasa Uluru
Uluru juga disebut sebagai Ayers Rock.
Nama Uluru adalah nama yang diberikan oleh suku Aborigin asli Australia.
Sedangkan nama Ayers diambil dari mantan perdana Menteri Australia, yaitu Sir Henry Ayers.
Uluru merupakan sebuah monolit.
Monolit adalah bongkahan batu besar yang seringkali berbentuk pilar atau tugu.
Kalau Uluru ini memiliki bentuk oval.
Batu ini memiliki panjang sekitar 3,6 kilometer dan lebarnya 2.4 kilometer.
Tinggi dari batu ini adalah 348 meter, di atas permukaan tanah.
Menurut situs ABC, terbentuknya Uluru ini dimulai sekitar 500 juta tahun yang lalu, sekitar masa Benua Australia terbentuk.
Bisa Berubah Warna
Batu Uluru ini letaknya di Taman Nasional Uluru-Kata Tjuta, Red Centre, Australia.
Baca tanpa iklan