Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

10 Frasa Dasar Bahasa Arab yang Wajib Dipelajari Sebelum Liburan ke Dubai

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tradisi menggosok hidung ini dilakukan oleh orang-orang di Teluk Arab.

TRIBUNTRAVEL.COM - Uni Emirat Arab dikenal sebagai negara dengan demografi paling beragam di dunia.

Tak heran jika liburan ke Arab saat ini menjadi paket wisata yang diincar turis dari berbagai negara.

Uni Emirat Arab adalah negara federasi tujuh emirat yang dikenal kaya hasil minyak bumi.

Sebuah kuil Hindu terbesar di Uni Emirat Arab (UEA) hampir selesai pembangunannya dan siap untuk menerima pengunjung dalam waktu dekat. (thenational.ae)

2020, Uni Emirat Arab Akan Punya Kuil Hindu Terbesar di Abu Dhabi

Tujuh emirat ini di antaranya Abu Dhabi, Ajman, Dubai, Fujairah, Ras al-Khaimah, Sharjah dan Umm al-Qaiwain.

Satu di antara destinasi wisata favorit di Uni Emirat Arab adalah Dubai.

Sementara itu, sebagian besar warga Uni Emirat berbahasa Arab, Bahasa Inggris, Bahasa Urdu hingga Bahasa Malayam, tak ada salahnya jika turis memahami sedikit frasa Bahasa Arab.

Menggunakan frasa Bahsa Arab saat liburan ke Dubai dan negara-negara Uni Emirat Arab akan lebih menguntungkan untuk kamu.

The World (Uni Emirat Arab) (netdna-ssl.com)

Dianggap Picu Kecelakaan, Pelaku In My Feelings Challenge di Uni Emirat Arab Didenda Rp 7,8 Juta

Kamu bisa berinteraksi lebih dekat dan lebih baik dengan warga lokal.

Selain itu, berbicara dalam Bahasa Arab saat liburan ke Dubai membuatmu lebih dihormati karena dianggap menghargai budaya mereka.

Dilansir dari scoopwhoop.com, berikut 10 frasa dasar dalam Bahasa Arab yang bisa membantumu berkomunikasi saat liburan ke Dubai.

Beratnya 63 Kilogram, Cincin Terbesar di Dunia Ini Kini Dipamerkan di Uni Emirat Arab, Harganya . .

Frasa Bahasa Arab dan kata-kata dasar Bahasa Arab ini hanya butuh waktu beberapa menit saja untuk dipelajari.

Bahasa Arab sederhana ini juga cukup mudah dihafal.

1. Ketika kamu mendarat di Dubai, jangan lupa untuk menyapa orang.

scoopwhoop.com

Traveling Dubai - Lebih dekat Bersama Pasangan, Nikmati 6 Tipe Liburan Saat di Uni Emirat Arab

Kamu dapat menggunakan kata ini secara umum saat menyapa warga lokal di Dubai.

Tetapi jika ingin menyapa secara khusus, misalnya mengucapkan selamat pagi atau selamat malam, katakan 'Sabah el khair' atau 'Massa el khair'.

Halaman
123