TRIBUNTRAVEL.COM - Raja Ampat memang menjadi satu primadona wisata Indonesia. Ini 3 desa wisata yang tawarkan spot snorkeling dekat dermaga. Tak perlu jauh-jauh snorkeling ke tengah laut!
Popularitas Raja Ampat memang sudah mendunia, berkat keindahan pemandangan pantai dan kehidupan bawah lautnya.
Mengutip laman indonesiakaya.com, lembaga Conservation International (CI) yang bekerjasama Lembaga Oseanografi Nasional (LON) dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) pernah melakukan sebuah penelitian tentang kehidupan bawah laut Raja Ampat pada 2001 dan 2002.
Hasil penelitian menunjukkan, Raja Ampat memiliki hampir 75% terumbu karang yang ada di seluruh dunia.
Selain itu, perairan Raja Ampat adalah rumah bagi 1000 lebih jenis ikan karang dan 700 jenis moluska.
Kesimpulan penelitian itu adalah tak satu pun perairan di dunia yang memiliki kondisi ini selain Raja Ampat.
Oleh karenanya, Raja Ampat mendapat julukan The Last Paradise on Earth.
Melihat kekayaan biota lautnya, satu aktivitas wisata yang utamanya dilakukan wisatawan di Raja Ampat adalah snorkeling.
Snorkeling di Raja Ampat dapat dilakukan dengan mudah di beberapa desa wisata yang memiliki dermaga dengan perairan sangat jernih.
Mengutip laman Kompas.com edisi November 2016, berikut tiga desa di Raja Ampat yang menyediakan spot snorkeling di dekat dermaga.
1. Desa Yenbuba
Desa Yenbuba terletak di Distrik Meos Mansar.
Snorkeling di Desa Yenbuba tak perlu jauh-jauh pergi ke tengah laut.
Wisatawan cukup snorkeling di sekitar jembatan dermaga Desa Yenbuba.
Angel butterfly fish, reef fish, dan ikan karang lainnya hilir mudik di dermaga ini.
Baca tanpa iklan