Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Tak Semudah yang Dibayangkan, Inilah 14 Peraturan Ketat yang Harus Ditaati Putri Kerajaan Inggris

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kate Middleton

Pasalnya, beberapa orang mengatakan, dialah orang yang melewatkan paling banyak acara semacam itu di antara semua bangsawan.

3. Memakan kerang atau tiram

(brightside.me)

Tidak diketahui betapa sedihnya Kate ketika dia diminta menolak tiram.

Larangan ini berkaitan dengan fakta, tiram dapat menyebabkan alergi dan menjadi beracun bila disimpan secara tidak benar.

Oleh karena itu, keluarga Duchess dan anggota keluarga kerajaan lainnya dilarang untuk mempertaruhkan kesehatan mereka dengan memakan hidangan laut ini.

4. Memakai cat kuku berwarna cerah

(brightside.me)

Tidak boleh ada hiasan batu rhinestones, chevrons, atau aksesoris lainnya pada kuku.

Menurut 'dress code', Duchess of Cambridge hanya boleh menggunakan nuansa berwarna nude pada kukunya.
Manicure Kate biasanya terdiri dari 2 warna: pink lembut (memakai cat kuku seri nomor 28 Rose Lounge dari Bourjois) dan nude (seri 423 Allure oleh Essie).

5. Memiliki laman profil di media sosial

(brightside.me)

Ada larangan ketat untuk menggunakan media sosial dalam keluarga kerajaan.

Aturan ini berlaku karena informasi pribadi bisa menjadi publik.

Sebenarnya, memang ada laman resmi untuk keluarga kerajaan di Twitter dan Instagram.

Namun laman tersebut dikendalikan oleh para profesional yang dengan hati-hati memilih foto dan menuliskan teks untuk publikasi.

6. Berciuman di depan publik

(brightside.me)

Ratu Elizabeth II menganggap mengekspresikan perasaan di depan umum adalah hal yang tidak pantas, dan ia pun menegaskan agar semua anak-cucunya berperilaku baik.

Halaman
1234