Breaking News:

Rencana Wisata

Itinerary Surabaya 1 Hari: Tugu Pahlawan & North Quay Naik Mobil, Rp 532 Ribu untuk 4 Orang

Itinerary Surabaya 1 hari dari Lamongan naik mobil bareng 4 orang, ke Tugu Pahlawan, KBS, North Quay & Pasar Atom dengan bujet Rp 420.000.

Instagram/snq_sunsetpoint
Wisatawan yang berfoto dengan latar kapal pesiar di Surabaya North Quay, Surabaya, Jawa Timur. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan singkat tidak selalu harus jauh dan mahal. 

Dari Lamongan, perjalanan menuju Surabaya bisa ditempuh dengan mobil lewat jalur non-tol hanya dalam waktu sekira dua jam. 

Baca juga: Itinerary Liburan ke Surabaya Bareng Anak, Nginap 2 Hari 1 Malam Bujet Rp 1 Juta

Baca juga: Itinerary Liburan ke Surabaya 1 Hari dari Nganjuk Naik Mobil, Bujet Rp 410 Ribu

Surabaya, Jawa Timur menawarkan banyak pilihan wisata menarik yang cocok untuk rombongan, mulai dari sejarah, edukasi, hingga kuliner khas. 

Dengan berangkat pagi hari, kamu bisa menjelajahi destinasi populer di Surabaya dan tetap pulang sore tanpa perlu menginap. 

Dalam sehari, wisatawan bisa menikmati suasana Tugu Pahlawan, serunya Kebun Binatang Surabaya, hingga bersantai di Surabaya North Quay. 

Tidak ketinggalan, berburu oleh-oleh di Pasar Atom juga bisa jadi penutup manis perjalanan sebelum kembali ke Lamongan.

Berikut kami merangkum itinerary liburan hemat 1 hari di Surabaya naik mobil dari Lamongan bersama rombongan 4 orang. 

Baca juga: Itinerary Surabaya 3 Hari 2 Malam: Traveling Bareng Sahabat dengan Bujet Rp 1,6 Juta

09.00 WIB – Tiba di Tugu Pahlawan & Museum 10 November

Tugu Pahlawan, tempat wisata ikonik di Surabaya, Jawa Timur.
Tugu Pahlawan, tempat wisata ikonik di Surabaya, Jawa Timur. (Tribunjatim.com/Triana Kusumaningrum)

Baca juga: Kampung Pelangi Sontoh Laut di Asemrowo, Surabaya, Jatim Pikat Wisatawan, Ada Gazebo Pinggir Laut

Alamat: Jalan Pahlawan, Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan, Kota Surabaya.

Perjalanan dari Lamongan ke Surabaya lewat jalur non-tol memakan waktu sekitar 1,5–2 jam. 

2 dari 4 halaman

Destinasi pertama yang bisa dikunjungi adalah Tugu Pahlawan dan Museum 10 November.

Tugu Pahlawan merupakan ikon Kota Surabaya sekaligus monumen untuk mengenang perjuangan arek-arek Suroboyo dalam pertempuran 10 November 1945. 

Di kompleks ini terdapat museum bawah tanah yang menyimpan diorama pertempuran, koleksi senjata, hingga rekaman pidato Bung Tomo.

Tempat ini cocok untuk rombongan keluarga maupun komunitas yang ingin wisata edukasi sekaligus berfoto. 

Tiket masuk museum cukup murah, sekitar Rp 8.000 per orang.

11.00 WIB – Jalan-jalan di Kebun Binatang Surabaya (KBS)

Pengunjung yang sedang memberi makan satwa di Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur.
Pengunjung yang sedang memberi makan satwa di Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur. (Instagram/@kebunbinatangsurabaya)

Baca juga: Kampung Pondok Pesantren Ndresmo di Surabaya, Tempat Para Kyai Atur Strategi Perang Lawan Belanda

Alamat: Jalan Setail No.1, Darmo, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya.

Setelah dari Tugu Pahlawan, perjalanan bisa dilanjutkan ke Kebun Binatang Surabaya

KBS merupakan salah satu kebun binatang tertua di Asia Tenggara dengan koleksi lebih dari 200 spesies satwa.

Wisata ini sangat cocok untuk rombongan keluarga karena bisa melihat gajah, komodo, harimau, dan berbagai jenis burung. 

3 dari 4 halaman

Suasananya rindang dengan banyak pepohonan, sehingga nyaman untuk berjalan-jalan.

Tiket masuk KBS hanya Rp 15.000 per orang.

Dengan harga terjangkau, rombongan bisa menghabiskan waktu sekira 1,5 jam menikmati satwa dan berfoto bersama.

12.30 WIB – Makan Siang & Wisata di Surabaya North Quay (SNQ)

Surabaya North Quay, satu tempat wisata hits di Surabaya, Jawa Timur
Surabaya North Quay, satu tempat wisata hits di Surabaya, Jawa Timur (Instagram/snq_sunsetpoint)

Alamat: Terminal Gapura Surya Nusantara, Perak Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, Kota Surabaya.

Selepas dari KBS, rombongan bisa menuju Surabaya North Quay. 

Lokasinya berada di lantai atas Terminal Penumpang Tanjung Perak dan mulai buka pukul 12.00 WIB.

SNQ terkenal sebagai tempat favorit untuk melihat kapal pesiar, pemandangan laut, dan sunset. 

Selain itu, di area food court tersedia beragam kuliner khas Surabaya dengan harga ramah di kantong.

Makan siang di SNQ bisa jadi pilihan praktis sekaligus menikmati suasana pelabuhan.

4 dari 4 halaman

Estimasi bujet makan siang untuk 4 orang Rp 120.000. 

Tiket masuk SNQ sendiri Rp 10.000 per orang.

15.00 WIB – Belanja Oleh-oleh di Pasar Atom

Toko kue di Pasar Atom Surabaya, Jawa Timur
Toko kue di Pasar Atom Surabaya, Jawa Timur (suryatravel/mayang essa)

Alamat: Jalan Bunguran Besar No.45, Bongkaran, Kecamatan Pabean Cantikan, Kota Surabaya.

Sebelum pulang ke Lamongan, jangan lupa mampir ke Pasar Atom, pusat belanja dan oleh-oleh terbesar di Surabaya

Pasar ini terkenal dengan aneka kue kering, jajanan khas Surabaya, perhiasan emas, hingga batik.

Bandeng asap, almond crispy cheese, dan sambal udang menjadi beberapa oleh-oleh favorit yang bisa dibawa pulang. 

Estimasi bujet belanja oleh-oleh Rp 150.000 untuk satu rombongan.

17.00 WIB – Pulang ke Lamongan

Setelah puas berkeliling Surabaya seharian, saatnya kembali ke Lamongan lewat jalur non-tol. 

Perjalanan pulang diperkirakan memakan waktu sekira 1,5–2 jam.

Estimasi Bujet Itinerary Surabaya 1 Hari dari Lamongan (4 Orang)

  1 HARI
BENSIN Rp 130.000
WISATA Rp 132.000
MAKAN Rp 120.000
OLEH-OLEH Rp 150.000
TOTAL Rp 532.000

 

Catatan: Estimasi di atas belum termasuk pengeluaran pribadi, parkir dan tambahan biaya lain seperti oleh-oleh lebih banyak atau wisata tambahan.

Itinerary Surabaya 1 hari dari Lamongan naik mobil bersama rombongan ini cocok untuk liburan singkat tanpa perlu menginap. 

Dalam sehari, kamu bisa menikmati wisata sejarah di Tugu Pahlawan, melihat satwa di Kebun Binatang Surabaya, kulineran di Surabaya North Quay, hingga belanja oleh-oleh di Pasar Atom.

Dengan bujet hemat Rp 532.000 untuk 4 orang, liburan ini bisa jadi pilihan seru untuk keluarga maupun komunitas yang ingin refreshing sejenak di Kota Pahlawan.

Ambar/TribunTravel

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jawa TimurSurabayaLamonganSurabaya North QuayTugu PahlawanKebun Binatang SurabayaitineraryTravelGuide Petis Taman Harmoni
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved