Breaking News:

Rekomendasi Wisata

4 Tempat Wisata di Boyolali yang Lagi Hits, Tawarkan Pemandangan Menakjubkan

Berikut rekomendasi tempat wisata di Boyolali yang lagi hits, ada New Selo hingga Kebun Raya Indrokilo.

Penulis: Nurul Intaniar
Editor: Nurul Intaniar
TribunTravel/Ratna Widyawati
Gerbang Pasingsingan di Kebun Raya Indrokilo Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (16/7/2022). 

TRIBUNTRAVEL.COM - Traveler yang mau liburan ke Boyolali, ada tempat wisata hits yang harus dikunjungi.

Deretan tempat wisata hits di Boyolali ini wajib masuk wishlist liburanmu.

Baca juga: 4 Tempat Wisata Pantai di Padang, Ada Batu Menyerupai Malin Kundang yang Viral

Ada sejumlah tempat wisata di Boyolali paling rekomen yang selalu ramai dikunjungi wisatawan.

Traveler bisa mengunjungi tempat wisata hits di Boyolali ini untuk healing bersama teman-teman maupun pasangan.

Beberapa di antaranya bahkan menawarkan pemandangan yang menakjubkan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi tempat wisata hits di Boyolali:

Baca juga: Harga Tiket Masuk Sea World Ancol, Tempat Wisata dengan Oceanarium Paling Hits di Jakarta

1. New Selo

Gardu pandang New Selo, Boyolali
Gardu pandang New Selo, Boyolali (Magang TRIBUNSOLO.COM/Ambar Arum)

Traveler yang mencari tempat wisata di Boyolali buka 24 jam, bisa berkunjung ke New Selo.

New Selo adalah tempat wisata berupa area hiking yang di bagian puncaknya menawarkan beragam keindahan.

Ada tempat nongkrong berupa kafe, pemandangan pegunungan yang megah, dan lain sebagainya.

2 dari 4 halaman

Berada di area dataran tinggi, cuaca di New Selo cukup sejuk dan menenangkan.

Cocok buat refreshing menghilangkan penat apabila sedang lelah.

Traveler yang ingin berfoto, tenang saja.

Di New Selo ada banyak spot foto instagramable yang dapat digunakan.

Traveler tinggal menyiapkan kamera dan memory card saja supaya bisa mengabadikan momen sebanyak mungkin.

Lokasi: Dusun III, Samiran, Kec. Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Jam buka: selama 24 jam.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Batu Love Garden, Tempat Wisata Instagenic Bertabur Wahana dan Spot Kekinian

2. Kebun Raya Indrokilo

Taman Paku di Kebun Raya Indrokilo Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (16/7/2022).
Taman Paku di Kebun Raya Indrokilo Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (16/7/2022). (TribunTravel/Ratna Widyawati)

Kebun Raya Indrokilo merupakan sebuah tempat wisata berupa perkebunan yang memiliki luas sekira 8,9 hektare.

Berada di lahan yang luas, Kebun Raya Indrokilo punya banyak koleksi tanaman hias, tanaman obat, buah-buahan, dan lain sebagainya.

3 dari 4 halaman

Traveler yang suka berkebun pasti betah berlama-lama di sini.

Identik dengan perkebunan, tak mengherankan jika area Kebun Raya Indrokilo sangat asri dan menyejukkan mata.

Bernuansa serba hijau karena indahnya alam, traveler dapat memanfaatkannya untuk healing.

Spot fotonya juga banyak, jadi bisa buat mengabadikan momen liburan.

Lokasi: Area Sawah, Butuh, Kec. Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Jam buka: mulai pukul 08.00-16.00 WIB (setiap Senin tutup).

Baca juga: Harga Tiket Masuk Museum Keris Terbaru 2024, Tempat Wisata Bersejarah di Kota Solo

3. Bukit Gancik Selo

Pemandangan Bukit Gancik Selo di Boyolali, Jawa Tengah.
Pemandangan Bukit Gancik Selo di Boyolali, Jawa Tengah. (direktoripariwisata.id)

Masih dengan tempat wisata yang ada di dataran tinggi, coba kunjungi Bukit Gancik Selo.

Sesuai dengan namanya, Bukit Gancik Selo merupakan sebuah perbukitan yang dikonsep kekinian.

Tak hanya hehijauan alam saja, tapi juga ada jembatan kayu yang memanjang menuju area menara.

4 dari 4 halaman

Terdapat tulisan ikonik "GANCIK HILI TOP" yang sering dijadikan spot foto saat liburan ke sana.

Namun tenang saja, untuk bisa mencapai ke area wisata Bukit Gancik Selo, traveler tak perlu effort berlebih.

Tempatnya masih mudah dijangkau, jadi aman dikunjungi bareng teman-teman maupun pasangan.

Lokasi: Dukuh Selo Nduwur, Desa Selo, Kec. Selo, Dusun I, Selo, Kec. Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Jam buka: selama 24 jam.

Baca juga: 6 Tempat Wisata di Bandung Kaya Akan Sejarah, Ada yang Berusia Lebih dari Seabad

4. Umbul Pengging

Umbul Pengging di Boyolali
Umbul Pengging di Boyolali (Kompas.com/Anggara W P)

Pingin berenang saat liburan akhir pekan ke Boyolali, coba kunjungi Umbul Pengging.

Bukan hanya di Klaten saja yang ada wisata umbul, tapi Boyolali pun juga.

Namanya Umbul Pengging.

Umbul Pengging merupakan komplek pemandaian yang berasal dari peninggalan Kasunanan Surakarta.

Letaknya ada di Banyudono Boyolali.

Umbul Pengging menawarkan air pemandian yang segar dan jernih.

Traveler bisa berenang sepuasnya, atau juga bisa sewa ban dalam.

Lokasi: Umbulsari, Bendan, Kec. Banyudono, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Jam buka: mulai pukul 06.00-17.00 WIB.

(TribunTravel.com/ni)

Kumpulan artikel tempat wisata

Selanjutnya
Tags:
Jawa TengahBoyolaliSeloNew SeloKebun Raya Indrokilotempat wisata
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved