TRIBUNTRAVEL.COM - Model sekaligus aktris cantik Luna Maya dikenal sebagai sosok yang punya hobi jalan-jalan atau traveling.
Sudah bukan rahasia lagi jika Luna Maya kerap bepergian ke luar kota hanya untuk liburan singkat.

Tak hanya di Indonesia, Luna Maya juga tak jarang pergi ke luar negeri untuk berlibur sendirian atau bersama orang terdekatnya.
Sebagaimana momen beberapa waktu yang lalu, Luna Maya diketahui sempat mengunjungi Bhutan.
Baca juga: Baru Pulang dari Milan, Luna Maya Ngaku Ingin Makan Nasi Padang dan Indomie
Kali ini ia pergi liburan ke Bhutan bersama sahabatnya Marianne Rumantir dan sejumlah teman lainnya.
Saat liburan di Bhutan, ada cerita tak terduga yang dibagikan Luna Maya melalui unggahan channel YouTube pribadinya.
TONTON JUGA:
Cerita tersebut terjadi saat Luna Maya hendak menjelajah alam Bhutan bersama sahabat-sahabatnya.
Namun siapa sangka saat di tengah perjalanan rombongan Luna Maya justru mengalami hal yang tak diinginkan.
Ya, Luna Maya dan kawan-kawannya dikabarkan sempat mengalami kecelakaan di Jalan.
Baca juga: Kerap Liburan ke New York, Luna Maya Sebut Dirinya Katrok Sebab Baru Pertama Kali Kunjungi Dumbo
Diceritakan dalam video YouTubenya, mobil yang harusnya dipakai untuk menjelajah alam rupanya ditabrak oleh pengendara truk.
Insiden ini terjadi lantaran rem dari truk yang menabrak mobil Luna Maya rupanya dalam keadaan blong.
Alhasil menabrak mobil Luna Maya hingga membuat sebagian kacanya pecah.
"Mungkin ini di Bhutan ini adalah kecelakaan terparah yang pernah terjadi. Jadi karena di Bhutan ini jarang sekali terjadi hal-hal yang tak diinginkan, padahal kaya lagi ngga ngebut sama sekali," jelas Luna Maya dalam videonya.

Baca juga: Luna Maya Panik Hitung Duit Waktu Bayar Kaviar Rp 3 Juta di Rusia: Kurang Nyuci Piring, Nih
Akibat insiden kecelakaan mobil Luna Maya, jalanan di Bhutan sempat macet beberapa waktu.
Namun, beruntung insiden itu tidak sampai menelan korban dan seluruh rombongan Luna Maya masih dalam keadaan selamat.
Mereka juga dalam kondisi baik dan tidak mengalami luka-luka.
Usai kejadian itu, rombongan Luna Maya lantas melanjutkan perjalanan menggunakan taksi lokal.
Bersama rombongan sahabat, Luna Maya kembali melanjutkan aktivitas liburan menjelajah sejumlah destinasi populer di Bhutan.
Luna Maya juga tampak mengunjungi jembatan gantung hingga mendaki bukit untuk berkunjung ke sebuah destinasi.
Ia juga terlihat menjelajah alam di Bhutan yang tampak masih alami dan terjaga kebersihannya.
Puas berpetualang seharian, Luna Maya dan sahabat-sahabatnya kemudian kembali ke hotel dengan naik taksi lokal untuk makan malam.
"Ini kita lagi naik taksi lokal nih karena mobilnya tadi tabrakan," jelas Luna Maya.
Baca juga: Luna Maya Asyik Liburan ke Maros, Blusukan Jelajah Gua hingga Susuri Sungai Naik Perahu
Kronologi Kecelakaan Luna Maya

Di momen yang sama, insiden kecelakaan Luna Maya juga diceritakan oleh Marianne Rumantir.
Melalui akun Instagram @mariannerumantir, sahabat Luna Maya itu menjelaskan tentang detail kecelakaan mereka saat di Bhutan.
Marianne Rumantir mengatakan bahwa mobil mereka ditabrak oleh pengendara truk dari arah berlawanan.
“Di hari kedua kita di Bhutan, mobil van kita ditabrak oleh truk (yang kehilangan kendali) ketika kita semua berada di van,” tulis Marianne Rumantir dalam keterangan cerita Instagramnya.
"Tapi kita semua aman dan selamat. Kita akhirnya jalan kaki dan sangat diperhatiin dan diurus sama pihak hotel," tambah Marianne Rumantir.
Melanjutkan cerita Marianne Rumantir, Luna Maya kembali menjelaskan insiden itu dalam sebuah video singkat.
Luna Maya mengatakan kalau saat itu jalan di Bhutan memang terbilang licin.
"Jadi kita lagi jalan tiba-tiba ada truk nabrak karena ternyata blong ditambah jalannya licin, dia coba untuk mundur tapi malah kacanya yang pecah karena (truk) nempel banget sama badannya (mobil)," jelas Luna Maya.
Marianne Rumantir bersama sahabatnyanya itu akhirnya jalan kaki untuk ke tempat hiking dan melanjutkan liburan dengan berpetualang ke alam.
Baca juga: Luna Maya Pakai Outfit Ratusan Juta saat Liburan ke Korsel, Asyik Foto-foto Berlatar Kota Seoul
(TribunTravel/Zed)
Baca selengkapnya soal liburan artis di sini.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.