TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin liburan akhir pekan di kawasan Batam?
Jika ya, ada beberapa tempat wisata hits di Batam yang bisa kamu jelajahi.
Cek harga tiket pesawat rute Jakarta-Batam di sini
Cek harga tiket pesawat rute Batam-Singapura di sini
Tempat wisata hits di Batam dekat dengan hotel dan tempat sewa motor.
Dengan mengetahui hotel terdekat dan tempat sewa motor, akan semakin memudahkan kunjungan ke tempat wisata hits di Batam.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut deretan tempat wisata hits di Batam lengkap dengan harga tiket masuk, hotel terdekat dan tempat sewa motor.
Cek hotel di Batam lengkap dengan tarif inapnya di sini
1. Ex-Camp Vietnam
Cek promo hotel, pesawat hingga kereta di sini
Tempat wisata hits di Batam yang pertama ada Ex-Camp Vietnam.
Lokasinya berada di kawasan Jembatan Barelang.
Ex-Camp Vietnam dibangun atas kerjasama antara Pemerintahan Indonesia dan PBB.
Di Ex-Camp Vietnam, kamu akan menemukan bangunan bersejarah.
Di antaranya barak pengungsian, rumah sakit, vihara hingga replika kapal.
Ex-Camp Vietnam berlokasi di Pulau Galang, Sijantung, Batam, Riau.
Ex-Camp Vietnam buka mulai 07.30-20.00 WIB.
Harga tiket masuk Ex-Camp Vietnam Rp 10 ribu.
Baca juga: Mulai 17 Maret, Super Air Jet Buka Rute dari Bandung ke Batam & Makassar PP
- Morelo Water Villa, P5WQ+HH9, Sijantung, Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 6,7 km.
- SBS Resort, Sembulang, Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 5,5 km.
- Kiki Beach Resort, Pasir Gelam, Karas, Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau, 14,6 km.
2. Ocarina Park
Baca juga: Tiket Pesawat Murah Batam-Jakarta Mulai Rp 716 Ribuan, Bisa Dipesan untuk Liburan Akhir Pekan
Tempat wisata hits di Batam selanjutnya ada Ocarina Park.
Ocarina Park menawarkan beragam wahana permainan yang unik dan menarik.
Sebut saja bianglala raksasa yang diameternya 30 meter.
Wahana lainnya ada 360 madness, sky runner, spin tower, taman bermain hingga waterpark Ocarina.
Ocarina Park berlokasi di Jalan Bunga Raya, Bengkong, Batam, Riau.
Lokasinya sekira 1 km dari Pelabuhan Batam Centre.
Fasilitas di Ocarina Park cukup lengkap.
Sebut saja area parkir yang luaa, toilet, musala hingga tempat makan.
Ocarina Park buka mulai 08.00-22.00 WIB untuk Senin-Jumat, Sabtu dan hari libur Nasional mulai 07.00-22.00 WIB, dan untuk Minggu mulai 06.00-22.00 WIB.
Harga tiket masuk Ocarina Park beragam.
Rp 25 ribu untuk dewasa dan Rp 15 ribu buat anak-anak.
Harga wahana permainannya mulai Rp 10 ribu sampai Rp 35 ribu.
Hotel terdekat dari Ocarina Park
- MIMI & COCO HOMESTAY, Komplek Pertokoan Coastarina Blok C No 5, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 1,1 km.
- OYO Life 2196 Ocarina Homestay, Ruko Ocarina Jalan Pasir Putih No.1, Sadai, Kec. Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 1,2 km.
- The Playhouse 3BR / One Playhouse, Neo coastarina block asia wa 29, batam center, Sadai, Kec. Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 600 m.
3. Pantai Nongsa
Ingin bersantai di Batam?
Kamu bisa mengunjungi Pantai Nongsa.
Lokasinya begitu dekat dengan Singapura.
Ini membuatmu bisa menyaksikan Singapura dengan jelas, terutama ketika malam hari.
Ada banyak hal seru yang bisa kamu lakukan di Pantai Nongsa.
Mulai dari jalan menelusuri pantai, mencoba kuliner khas Batam, hingga berburu spot foto instagenic.
Pantai Nongsa berlokasi di Sambau, Batam Timur, Riau.
Pantai Nongsa buka 24 jam.
Harga tiket masuk Pantai Nongsa Rp 9.500,-.
Hotel terdekat dari Pantai Nongsa
- Reotel at Kaina Tower - The Nove, Nuvasa, Jl. Hang Lekiu, Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 1,6 km.
- Montigo Resorts Nongsa, Jl. Hang Lekiu, Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 3 km.
- Batam View Beach Resort, Jl. Hang Lekiu, Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 3,5 km.
4. Pantai Tanjung Pinggir
Ingin melihat lebih dekat Singapura?
Kamu bisa mengunjungi Pantai Tanjung Pinggir.
Pantai Tanjung Pinggir memanjang dari barat ke timur dengan menghadap utara menuju perairan Selat Singapura.
Keunikan Pantai Tanjung Pinggir adalah pasir coklat halus dengan gugusan karang yang berada di sekitaranya.
Banyak kegiatan seru yang bisa kamu lakukan di Pantai Tanjung Pinggir.
Sebut saja naik banana boat atau kano.
Kegiatan seru lainnya camping dan outbond.
Pantai Tanjung Pinggir berlokasi di Sekupang, Batam, Riau.
Pantai Tanjung Pinggir buka mulai 07.00-19.00 WIB.
Harga tiket masuk Pantai Tanjung Pinggir Rp 10 ribu.
Hotel terdekat dari Pantai Tanjung Pinggir
- KTM Resort Batam, Jalan Kolonel Soegiono, Tj. Pinggir, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 550 m.
- Tempat Senang Spa Resort & Restaurant, Jalan KK Indah Puri No.15, Patam Lestari, Sekupang, Batam City, Riau, jarak 9,5 km.
- Sijori Resort & Spa Batam Indonesia, Jl. Ir. Sutami No.6, Sungai Harapan, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau, jarak 6,2 km.
Tempat sewa motor di Batam
Ingin keliling Batam tanpa khawatir soal transportasi? Sewa motor saja.
Ada banyak tempat sewa motor di Batam yang bisa menjadi pilihan.
1. Rentalwak
Rentalwak merupakan tempat sewa motor di Batam yang bisa menjadi pilihan.
Terdapat sejumlah unit motor dengan tarif sewa mulai Rp 80.000 per hari.
Tak hanya harian, Rentalwalk juga melayani sewa mingguan dan bulanan.
Setiap unit motor yang disewakan sudah dilengkapi dengan helm dan jas hujan.
Kondisi motor juga dipastikan terawat dan siap pakai.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi nomor 0811777035.
Lokasi: Tiban Housing, Kelurahan, Tiban Baru, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.
2. Elisa Trans
Elisa Trans menyediakan layanan sewa motor di Batam dengan tarif terjangkau.
Tarif sewa motor harian dibanderol mulai Rp 70.000.
Pelanggan juga bisa menyewa untuk mingguan dengan tarif mulai Rp 250.000.
Sementara untuk sewa bulanan, tarif sewanya dibanderol mulai Rp 470.000.
Fasilitas yang tersedia pada setiap unit motor terbilang lengkap, termasuk helm dan jas hujan.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi nomor 085641201392.
Lokasi: Jalan Tiban II Nomor 48, Patam Lestari, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.
3. Ternak Motor Batam
Berikutnya, ada Ternak Motor Batam yang siap memenuhi kebutuhan liburanmu selagi keliling Batam.
Tarif sewa motor di Ternak Motor Batam dibanderol dengan tarif beragam, tergantung unit dan durasi sewa.
Pilihan unit motor yang tersedia cukup beragam, serta ada fasilitas berupa helm dan jas hujan.
Menariknya, Ternak Motor Batam melayani jasa servis gratis untuk motor yang disewakan.
Sehingga unit motor dijamin dalam kondisi terawat dan siap jalan.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi nomor 082274083818.
Lokasi: Legenda avenue B4 NO 2, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Ambar/TribunTravel
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.