Breaking News:

Ingin Menikmati Staycation di Akhir Pekan? 3 Hotel Murah di Jakarta Bisa Jadi Pilihan

Berikut ini deretan hotel murah di Jakarta yang bisa kamu inapi di akhir pekan buat healing.

Sasha Kaunas /Unsplash
Rekomendasi hotel murah di Jakarta lengkap dengan restoran dan tempat sewa motor. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin staycation akhir pekan ini? Mengapa tidak menginap di hotel Jakarta.

Sejumlah hotel murah di Jakarta ini bisa jadi pilihan staycation di akhir pekan.

Baca juga: Simak Baik-baik, Jadwal dan Cara Beli Tiket Konser Raisa di Stadion GBK Jakarta

Baca juga: Harga Tiket Pesawat Penerbangan Langsung Manado-Jakarta, Naik Citilink Mulai Rp 1,9 Jutaan

Hotel murah di Jakarta dekat dengan restoran dan tempat sewa motor.

Dirangkum dari TribunJakarta, berikut ini deretan hotel murah di Jakarta yang bisa kamu inapi di akhir pekan lengkap dengan restoran terdekat dan tempat sewa motor.

1. OYO Townhouse 2 Hotel Gunung Sahari Near Rs Hermina Kemayoran

Baca juga: MRT Jakarta Resmi Ditetapkan Sebagai Objek Vital Nasional

Penginapan ini terletak di Jl. Gunung Sahari Raya No.33, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar.

Penginapan dengan harga mulai Rp 300 ribu ini memiliki fasilitas kolam renang loh.

Kamarnya pun luas dengan tipe duluxe twin atau double.

Hotel ini terletak sangat strategis berada di pinggir jalan. 

Selain itu hotel ini juga dekat dengan Stasiun Kemayoran, jaraknya tak sampai 1 kilometer.

2 dari 4 halaman

Di aplikasi Traveloka, hotel bertingkat ini sudah memiliki rating 8,4 dari 10.

Restoran terdekat dari OYO Townhouse 2 Hotel Gunung Sahari Near Rs Hermina Kemayoran

  1. Kalimantan Asli Restaurant, 16, Jl. Gn. Sahari No.1A, RT.16/RW.3, Gn. Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Jakarta, jarak 2 km.
  2. Rumah Makan Ciganea, Pt. Pelni, 14, Jl. Angkasa No.18, RT.10/RW.3, Gn. Sahari Sel., Kec. Kemayoran, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 2 km.
  3. Rumah Makan Kartini, Jl. Kartini 10A No. 7 RT.1, RT.2/RW.3, Kartini, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 1,9 km.

2. Hotel Kaisar Jakarta

Baca juga: Tiket Pesawat Murah Palangkaraya-Jakarta Mulai Rp 862 Ribuan, Cek Jadwal Keberangkatannya

Hotel bintang tiga ini terletak di Jalan PLN No. 1 Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan.

Hotel ini terletak tak begitu jauh dari Stasiun Duren Kalibata.

Menginap di hotel ini berasa balik ke zaman dulu karena suasananya dan dekorasinya yang mendukung.

Dengan mengeluarkan bajet Rp 400 ribuan, kamu bisa memilih tipe kamar Superios Twin Room.

Fasilitas kamar tersebut sudah memiliki Bathtup.

Di aplikasi Traveloka, hotel ini sudah memiliki rating 8,2 dari 10.

Restoran terdekat dari Hotel Kaisar Jakarta

  1. Kenanga Restaurant, Menara Bidakara, Jl. Gatot Subroto No.Kav. 71-73, RT.1/RW.1, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 2,3 km.
  2. TerasTime Resto & Cafe, Menara Bidakara 2 Lobby A Point, Jl. Gatot Subroto samping No.Kav. 71-73, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 2,2 km.
  3. Ayam Penyet Dapur Mayang, Jl. Pancoran Barat VII No.46, RT.10/RW.6, Pancoran, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 3,6 km.
3 dari 4 halaman

3. Grand G7 Hotel Pasar baru

Baca juga: 3 Hotel Murah di Jakarta Buat Staycation di Akhir Pekan, Cek Juga Restoran Terdekat

Hotel ini terletak di Jln H. Samanhudi no. 24 A -26 , Pasar Baru.

Hotel ini terletak tak jauh dari Stasiun Kemayoran dan Stasiun Gambir.

Di hotel ini pun tersedia kolam renang dengan konsep indoor.

Dengan membayar Rp 300 ribuan, kamu bisa menginap di tipe kamar Standard Room Twin dan sudah termasuk sarapan.

Di aplikasi Traveloka, hotel ini sudah memiliki rating 8,6 dari 10.

Hotel terdekat dari Grand G7 Hotel Pasar baru

  1. Rumah Makan Medan Baru, Jl. Krekot Bunder Raya No.65, RT.1/RW.6, Ps. Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 1 km.
  2. Krekot, Krekot Bunder Raya no.14 Kel. Pasar Baru, Kec. Sawah Besar Rt. 003/006, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 1,1 km.
  3. Restoran Sederhana SA Juanda, Jl. Ir. H. Juanda No.17, RT.14/RW.4, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, jarak 1,9 km.

Tempat sewa motor di Jakarta Pusat

Selain murah, tempat sewa motor di Jakarta Pusat ada banyak yang bisa kamu temui.

Tentunya, tempat sewa motor di Jakarta Pusat bisa kamu pilih dan kunjungi ketika sedang memerlukan akomodasi pribadi.

4 dari 4 halaman

1. Limau Rent

Limau Rent merupakan tempat sewa motor terpercaya di Jakarta Pusat.

Jam operasional Limau Rent mulai pukul 09.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Buat kamu yang memesan kendaraan di Limau Rent juga akan mendapatkan beragam keutungan.

Keuntungan yang di dapat seperti, potongan harga hingga Rp 126.000.

Ada juga banyak pilihan jenis armada, bisa dipesan sesuai selera dan kebutuhan.

Menggunakan akomodasi Limau Rent kamu juga bisa menyusuri segala destinasi wisata yang ada.

Limau Rent berlokasi di Jalan Musi No.3z, Cideng, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Terkait pemesanan, syarat dan ketentuan bisa langsung menghubungi ke nomor 081591144599.

Hati-hati dengan segala penipuan yang mengatas namakan jasa sewa motor Limau Rent.

2. Sewa Motor Jakarte

Rekomendasi tempat untuk kamu yang membutuhkan akomodasi bisa coba Sewa Motor Jakarte.

Sewa Motor Jakarte sudah cukup populer, bahkan banyak pelanggan maupun wisatawan pernah memesan.

Lokasi Sewa Motor Jakarte beralamatkan di Jalan Dwiwarna I No.3, RT.12/RW.10, Karang Anyar, Kecamatan Sawah Besar, DKI Jakarta.

Setiap pemesanan unitnya dibandrol dengan tarif yang cukup terjangkau bisa dikatakan murah.

Setiap unitnya dikenakan harga mulai Rp 75.000 perharinya.

Untuk harga Sewa Motor Jakarte bervariasi, semuanya bergantung pada jenis kendaraan dan jangka waktu pemakaian.

Konsumen dapat memesan motor harian, mingguan, bulanan di Sewa Motor Jakarte.

Jam operasional Sewa Motor Jakarte mulai pukul 09.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Buka setiap hari Senin - Sabtu, namun Sewa Motor Jakarte untuk hari Minggu tutup.

Terkait pemesanan, syarat dan ketentuan lainnya bisa menghubungi langsung ke nomor 085214031646.

3. Sewa Motor Vespa

Momen berkendara di Jakarta Pusat akan lebih mengasyikan dengan memesan ke Sewa Motor Vespa.

Sewa Motor Vespa menyediakan penyewaan roda dua dengan jenis motor yang cukup familiar dikalangan anak muda.

Dengan memesan motor Vespa kamu dapat menyusuri setiap sudut destinasi yang ada di Jakarta Pusat.

Untuk lokasi Sewa Motor Vespa berada di Jalan Kendal No.23, RT.10/RW.6, Dukuh Atas, Menteng, Kec. Menteng, Jakarta Pusat.

Tarif Sewa Motor Vespa dibandrol mulai Rp 100.000 per harinya.

Jam operasional Sewa Motor Vespa buka selama 24 jam.

Terkait harga, jenis armada, maupun syarat dan ketentuan, bisa menghubungi langsung ke nomor 087883628660.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul 3 Hotel Murah di Jakarta Persiapan Akhir Pekan, Ada yang Punya Fasilitas Bathtubnya!

Selanjutnya
Sumber: Tribunnews.com
Tags:
JakartaJakarta Pusathotel murahrestoran terdekattempat sewa motor Sate Taichan
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved