TRIBUNTRAVEL.COM - Membahas tempat wisata di Bandung memang seakan tak ada habisnya.
Menawarkan pengalaman berlibur yang menyenangkan, tempat wisata di Bandung terbilang cukup lengkap.
Beberapa tempat wisata di Bandung bahkan sangat menarik untuk dikunjungi.
Sebut saja Centrum Million Balls, wisata instagramable yang turut meramaikan sektor pariwisata di Kota Bandung.
Baca juga: 10 Tempat Wisata Murah di Bandung untuk Liburan Akhir Pekan, Jelajahi Kiara Artha Park yang Hits
Centrum Million Balls memiliki daya tarik utama berupa wahana big pool party.
Wahana tersebut digadang-gadang sebagai kolam mandi bola pertama dan terbesar di Indonesia.
Memiliki luas mencapai 560 meter persegi, big pool party Centrum Million Balls dapat dinikmati untuk kalangan dewasa.
Jadi tak hanya anak-anak saja, para pengunjung dewasa pun bisa menrasakan keseruan mandi bola di big pool party.
Sasaran utamanya yakni remaja kekinian yang gemar berburu spot foto instagramable.
Baca juga: 5 Tempat Wisata Edukasi di Bandung, Tawarkan Pengalaman Liburan Seru dan Menyenangkan
Sebab, selain big pool party, Centrum Million Balls menghadirkan puluhan spot foto menarik.
Pengunjung bahkan dapat dengan mudah menemukan spot foto instagramable di berbagai sudut ruangan.
Untuk memasuki area Centrum Million Balls, para pengunjung akan diminta untuk membuka alas kaki terlebih dahulu.
Alas kaki tersebut nantinya akan disimpan di loker, sehingga pengunjung tak perlu repot membawanya ketika berswafoto.
Harga Tiket Masuk Centrum Million Balls
Centrum Million Balls bisa menjadi salah satu pilihan tempat berlibur yang ramah di kantong.
Pasalnya, tidak ada harga tiket atau biasa masuk yang ditetapkan selagi mengunjungi Centrum Million Balls.
Artinya, pengunjung dapat memasuki tempat wisata instagramable di Bandung ini secara gratis.
Pengunjung mungkin hanya perlu membayar biaya parkir apabila membawa kendaraan pribadi.
Baca juga: 5 Hotel Murah Dekat Trans Studio Bandung, Tawarkan Penginapan Nyaman Berfasilitas Lengkap
Jam Operasional Centrum Million Balls
Jam operasional Centrum Million Balls terbilang fleksibel lantaran buka setiap hari.
Pengunjung dapat memasuki kawasan Centrum Million Balls mulai pukul 10.00 - 20.00 WIB.
Dengan demikian, kunjungan ke Centrum Million Balls dapat dengan mudah disesuaikan dengan rencana liburanmu.
Ketentuan Pengunjung Centrum Million Balls
Adapun ketentuan yang wajib dipatuhi pengunjung di Centrum Million Balls, sebagai berikut:
1. Wajib memakai kaos kaki yang telah disediakan
2. Balita wajib memakai popok, dapat dibeli di area merchandise
3. Dilarang membawa benda tajam
Baca juga: Sambut Halloween, Trans Studio Bandung Punya Wahana Baru, Pecahkan Teka-teki Buat Selamatkan Diri
4. Dilarang membawa makanan dari luar
5. Dilarang membawa binatang peliharaan
6. Dilarang merokok kecuali di area yang telah disediakan
7. Jaga keselamatan dan barang masing-masing
Rute Menuju Lokasi Centrum Million Balls
Centrum Million Balls berlokasi Jalan Belitung Nomor 10, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.
Untuk menuju lokasi Centrum Million Balls terbilang mudah, lantaran stategis dan dekat dengan pusat kota.
Letaknya sendiri berada tepat di samping SMA Negeri 5 Bandung.
Traveler yang menggunakan kendaran pibadi bisa menuju lokasi dengan bantuan Google Maps.
Tak perlu bingung, karena petunjuk sudah sangat jelas dan akses menuju lokasi tidak terlalu rumit.
Tentunya mudah ditempuh dengan kendaraan pribadi, baik itu roda dua maupun roda empat.
Hotel Terdekat dari Centrum Million Balls
1. Hotel ARYADUTA
Hotel ARYADUTA berlokasi di Jl. Sumatera No.51, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115.
Jaraknya sekira 800 m atau 3 menit berkendara.
Tarif inap mulai Rp 800 ribuan.
2. Urbanview Hotel Newton Riau Bandung
Urbanview Hotel Newton Riau Bandung berlokasi di Jl. L. L. R.E. Martadinata No.223, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40114.
Jaraknya sekira 2,1 km atau 7 menit berkendara.
Tarif inap mulai Rp 500 ribuan.
3. Subwow Hostels
Subwow Hostels berlokasi di Jl. L. L. R.E. Martadinata No.207, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40114.
Jaraknya sekira 1,9 km atau 6 menit berkendara.
Tarif inap mulai Rp 300 ribuan.
Daftar Sewa Motor di Bandung
Buat kamu yang mau ke Centrum Million Balls, bisa sewa motor di sini.
1. Rental Motor Bandung Rajana
Tempat sewa motor di Bandung pertama ada Rental Motor Bandung yang berlokasi tidak jauh dari pusat kota Bandung.
Tepatnya ada di Gang Gagak V, Sukaluyu, Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat.
Rental Motor Bandung Rajana menawarkan sewa motor terjangkau mulai dari Rp 90 ribu saat weekday dan Rp 110 ribu saat weekend.
Tak hanya tarifnya yang terjangkau, tempat sewa motor di Bandung ini juga menyediakan fasilitas berupa kendaraan bersurat lengkap, 2 buah helm standar SNI, 2 jas hujan, kunci ganda, janebo, bensin dan sistem layanan 24 jam.
Pilihan motornya juga beragam, mulai dari Honda Beat, Yamaha Mio, Honda Vario dan Yamaha X-Ride.
Untuk informasi lebih lanjut terkait Rental Motor Bandung Rajana dapat menghubungi nomor Whatsapp 085624243115 atau akun Instagram @rentalmotorbandungrajana.
2. Sewa Motor Bandung Voyage
Berikutnya ada Sewa Motor Bandung Voyage yang bisa jadi pilihan traveler.
Tempat sewa motor di Bandung ini menghadirkan promo berupa potongan Rp 20 ribu bagi pelanggan yang mengisi ulasan pada link yang disedikan pihak Sewa Motor Bandung Voyage.
Fasilitas yang diberikan pun cukup lengkap di antaranya kendaraan dengan surat lengkap, 2 helm, 2 jas hujan, serta kunci pengaman.
Selain itu ada juga layanan antar jemput yang memudahkan traveler dalam menyewa motor.
Tertarik untuk menyewa motor di Sewa Motor Bandung Voyage? traveler langsung saja datang ke L M Nurtanio No 53, Dungus Cariang, Kecamatan Andir, Kota Bandung, Jawa Barat.
Atau dapat menghubungi akun Instagram @sewamotorbandung.voyage dan nomor Whatsapp 081324878303.
3. Sewa Motor Bandung Juara
Rekomendasi tempat sewa motor di Bandung berikutnya ada Sewa Motor Bandung Juara.
Lokasinya ada di sebrang RM Ampera, tepatnya di Jalan Kebon Kawung, Pasir Kaliki, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat.
Sewa Motor Bandung Juara menawarkan fasilitas berupa kendaraan bersurat lengkap, helm, kanebo, jas hujan, kunci ganda, pengantaran tepat waktu dan layanan 24 jam.
Motor yang disewakan cukup lengkap di antaranya Honda Beat dan Vario, dengan unit minimal keluaran tahun 2018.
Tarif sewa motor di sini menggunakan sistem harian dengan harga Rp 100 ribu untuk weekday (Senin-Jumat), sedangkan Sabtu-Minggu atau hari libur nasional Rp 110 ribu.
Untuk informasi lebih lengkap, traveler dapat menghubungi nomor Whatsapp 089515370285 atau pada akun Instagram @sewamotorbandungjuara.
Baca juga: Rekomendasi 5 Taman Kota di Bandung, Cocok Jadi Tempat Wisata Murah dan Menyenangkan
(TribunTravel.com/mym)
Untuk membaca artikel terkait tempat wisata di Bandung, klik laman ini.