Bikin Monumen Terkenal di Italia Rusak, Dua Turis Amerika Kena Larangan Seumur Hidup
Dua orang turis asal Amerika Serikat telah dilarang seumur hidup untuk mengunjungi Spanish Steps di Roma, Italia setelah menyebabkan kerusakan.
Penulis: Muhammad Yurokha May
Editor: Sinta Agustina
TRIBUNTRAVEL.COM - Dua orang turis asal Amerika Serikat telah dilarang seumur hidup untuk mengunjungi monumen Italia yang populer, yakni Spanish Steps.
Hukuman diberikan setelah mereka menyebabkan kerusakan di Spanish Steps senilai hampir Rp 356 juta.
Melansir Express.co.uk, Rabu (15/6/2022), Seorang wanita dan temannya diduga melemparkan skuter listrik ke monumen Spanish Steps di Roma.
Ketika insiden terjadi, mereka sedang mencoba membawa skuter listrik untuk menuruni area.
Baca juga: Demi Buat Konten TikTok, Turis Asing Nekat Memanjat Pohon Sakral di Bali
Keduanya tampak lelah membawa skuter dan memutuskan untuk melemparnya ke bawah tangga.
Pihak berwenang Italia mengatakan skuter itu menyebabkan kerusakan parah pada tangga saat dilempar.

Polisi kemudian menangkap pelaku setelah meninjau rekaman insiden.
Mereka kemudian juga dikenakan denda sebesar Rp 5,6 juta atas perilaku buruknya.
Setelah melihat rekaman video indisen, polisi mengatakan perbaikan tangga marmer akan menelan biaya hampir Rp 356 juta.
Baca juga: Cerita Turis Digeledah dan Ditahan karena Tak Tahu Syarat Masuk Amerika Serikat
Akibatnya, pelaku telah terkena larangan seumur hidup dari Spanish Steps yang baru saja direnovasi.
Seminggu sebelumnya, seorang pengusaha Arab Saudi mengejutkan penduduk setempat ketika dia mengendarai Maserati-nya menuruni Spansih Steps di Roma.

Pria itu dilaporkan "mengambil belokan yang salah", menyebabkan dia menuruni tangga yang terkenal di dunia.
Spanish Steps dibangun pada tahun 1700-an dan merupakan salah satu atraksi wisata utama di Roma.
Roma memiliki beberapa aturan ketat untuk melindungi tangga di Spanish Steps dan turis dilarang duduk di atraksi.
Baca juga: Tergulung Ombak saat Asik Berenang di Pantai Bali, Turis Italia Alami Cedera Parah di Kaki