Breaking News:

Cerita Korban Kecelakaan Pesawat Menyelamatkan Diri dari Kebakaran di Ketinggian 1.000 Kaki

Hull masih ingat saat dirinya membuka pintu dan memanjat ke sayap pesawat sebelum akhirnya melompat ke tanah dari ketinggian 15 kaki.

LadbibleTV via UNILAD
Korban kecelakaan pesawat menceritakan bagaimana dia menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran di ketinggian 1.000 kaki 

TRIBUNTRAVEL.COM - Mantan prajurit Inggris, Jamie Hull terinspirasi belajar menerbangkan pesawat setelah menonton pesawat di Bandara Luton di London saat  masih anak-anak.

Ketika ia dewasa, ia mulai belajar dengan seorang instruktur profesional.

Ketika sedang menambah jam terbangnya dan berlatih sendirian, Jamie Hull melihat garis api tipis berwarna kuning-oranya di satu sisi pesawat.

Saat itu ia sedang menerbangkan pesawat hingga ketinggian 1.000 kaki.

Hull menyadari api itu berasal dari pesawat.

Ia pun melihat ke bawah dan ternyata sudah banyak api di sekeliling kakinya di kokpit.

Dikutip TribunTravel dari laman UNILAD, Selasa (8/2/2022), saat itu ia berkata, "Astaga, ini bukan latihan. Ini nyata dan darurat."

Mantan prajurit Inggris itu menjelaskan, dirinya tidak bisa melompat dari pesawat karena ia tidak memakai parasut.

"Entah apa yang terjadi jika aku tidak keluar dari kokpit yang terbakar, namun rasanya sangat tidak mungkin," ujarnya.

Satu-satunya pilihan Hull agar bisa keluar dari kokpit adalah dia harus menurunkan pesawat agar peluang selamat lebih besar.

2 dari 3 halaman

Ia ingat seorang instruktur penerbangan menyuruhnya terus menerbangkan pesawat dalam situasi darurat.

Akhirnya Hull mulai mengurangi kecepatan dan perlahan menurunkan pesawat.

Perlahan api terus menyambar dan terus naik hingga ke dagu.

Hull masih ingat saat dirinya membuka pintu dan memanjat ke sayap pesawat sebelum akhirnya melompat ke tanah dari ketinggian 15 kaki.

Dia jatuh di rerumputan di kawasan Florida.

Mirisnya, setelah berhasil mendarat, Hull harus memadamkan api di tubuhnya.

Pesawat pun terus merendah sebelum akhirnya menabrak dan meledak.

Tubuh Hull 63 persen menderita luka bakar level 3.

Hull merasa dirinya semakin lemah di tempat kejadian.

Beruntung tak lama kemudian tim penyelamat datang menolongnya.

3 dari 3 halaman

Hull pun selamat dari tragedi mengerikan itu untuk menceritakan kisahnya hari ini. (TribunTravel.com/tyas)

Baca juga: Viral Wisatawan Positif Covid-19 Liburan di Malang, Sandiaga Uno: Kami Tidak Segan Menindak Tegas

Baca juga: Lion Air Buka Penerbangan Rute Jogja-Pontianak Mulai 18 Februari, Cek Tarifnya

Baca juga: Viral di Tiktok, Nelayan Tangkap Hiu Raksasa Sepanjang 2,5 Meter di Perairan Australia

Baca juga: Sosok Fandi, Kapten Kapal Viral yang Sempat 10 Tahun Berlayar di Belanda

Selanjutnya
Tags:
InggrisLondonBandara LutonJamie Hull Peter Gadiot Taz Skylar Simon Hooper Anne Boleyn Vivienne Westwood Rishi Sunak
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved