TRIBUNTRAVEL.COM - Memasuki musim hujan, paling cocok meminum aneka wedang (minuman hangat) untuk menghangatkan tubuh.
Minuman hangat konon bisa mengusir hawa dingin yang dirasakan tubuh.
Ada banyak minuman hangat di Indonesia yang populer disajikan saat musim hujan, misalnya, teh panas, kopi, wedang jahe.
TribunSolo.com memberi rekomendasi kuliner yang bisa membuat badan sedikit lebih hangat ketika memasuki musim penghujan seperti ini, yakni Wedang Ronde.
Selain manfaatnya, Wedang Ronde sangat mudah ditemukan.
Bila sedang berada di Wonogiri, sangat disarankan untuk mencoba Wedang Ronde Pak Man.
Biasa mangkal di Alun-Alun Giri Krida Bakti Wonogiri, Jawa Tengah tepatnya di depan Masjid At-Taqwa, lapak Pak Man tak pernah sepi dari serbuan pengunjung.
Walaupun di sana tak disediakan tempat duduk atau tikar di sekitar gerobak milik Pak Man.
Pasalnya aturan PKL di sana tidak diperbolehkan menyediakan tempat duduk.
Seporsi Wedang Ronde Pak Man dibanderol seharga Rp 5.000 saja.
Dalam satu mangkuk, disajikan lengkap minuman jahe panas dan beberapa isian.
Seperti isian bola ketan berisi kacang empat butir yang biasanya disebut dengan ronde, kacang tanah sangrai dan irisan kolang-kaling.
Saat pertama kali kuahnya diseruput, hangat dan manis rasa jahe langsung memanjakan lidah, selain itu juga menghangatkan tenggorokan.
Untuk rasa Rondenya sendiri manis, teksturnya kenyal tetapi tidak lengket.
Cukup mengenyangkan juga sehingga sangat pas disantap saat musim penghujan.
Taburan kacang dan irisan kolang-kaling juga pas dipadukan dengan kuah hangat nan manis dan sedikit pedas khas jahe.
Sementara itu, salah satu pembeli, M Yasin (24) mengaku sering menyantap Wedang Ronde Pak Man.
Menurutnya itu merupakan salah satu terbaik yang ada di Wonogiri.
"Apalagi di musim penghujan seperti ini, cocok untuk sedikit menghangatkan tubuh saya. Selain itu juga sangat murah," kata dia.
Baca juga: 9 Bakmi Jawa Enak dan Murah di Jogja untuk Makan Malam, Bakmi Jawa Pak Geno Pakai Telur Bebek
Baca juga: Ayam Sambal Bejek Belayu, Kuliner Super Pedas di Bali yang Siap Bikin Ketagihan
Baca juga: Hadirkan Nuansa Hijau Selama Libur Nataru 2022, The Margo Hotel Beri Promo Menarik
Baca juga: Lezatnya 5 Rawon di Pasuruan untuk Makan Siang usai Berwisata ke Taman Safari Prigen
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Rekomendasi Kuliner Wonogiri: Wedang Ronde Pak Man Seporsi Rp 5 Ribu, Cocok Disantap di Hawa Dingin