Breaking News:

Wisata Cimory Prigen

Mau Liburan ke Cimory Dairyland Prigen dari Solo? Simak Rute Mudahnya

Panduan rute menuju Cimory Dairyland Prigen buat traveler yang ingin liburan akhir pekan ke sana dari Kota Solo, Jawa Tengah.

Instagram.com/@cimorydairyland.prigen
Halaman depan Cimory Dairyland Prigen 

TRIBUNTRAVEL.COM - Kota Pasuruan punya banyak rekomendasi tempat wisata untuk liburan akhir pekan.

Satu di antaranya Cimory Dairyland Prigen.

Cimory Dairyland Prigen berlokasi di Jalan Raya Prigen Nomor 8 Plembon, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.

Cimory Dairyland Prigen telah melangsungkan soft opening pada 1 Desember 2019 lalu.

Destinasi ramah keluarga ini punya banyak wisata yang menarik, nyaman, dan menyenangkan.

Selain itu, Cimory Dairyland Prigen juga menyuguhkan pemandangan alam yang menawan dilengkapi suasana yang sejuk nan asri.

Baca juga: Serunya Liburan ke Milkcowtopia, Destinasi di Cimory Dairyland Prigen yang Instagramable

Pengunjung berfoto di spot foto Instagramable di Cimory Dairyland Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.
Pengunjung berfoto di spot foto Instagramable di Cimory Dairyland Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. (Instagram/@cimorydairyland.prigen)

Ada juga sejumlah wahana terbaik yang dimiliki Cimory Dairyland Prigen yang bisa dijelajahi pengunjung.

Mulai dari Museum Lulu, Museum Susu, Mini Zoo, Kolam Renang, De Windmills, dan masih banyak lagi.

Banyaknya wisata dan wahana menarik di Cimory Dairyland Prigen membuat traveler berbondong-bondong ingin berwisata ke sana.

Traveler yang ingin liburan akhir pekan ke Cimory Dairyland Prigen, rutenya cukup mudah loh!

Baca juga: Dihiasi Kincir Angin Warna-Warni, De Windmills Jadi Spot Foto Favorit di Cimory Dairyland Prigen

2 dari 4 halaman

TribunTravel kali ini akan bagikan informasi panduan rute menuju Cimory Dairyland Prigen dari Kota Solo.

Traveler yang berangkat dari Kota Solo bisa menggunakan transportasi bus maupun kereta api.

Berikut informasi panduan rute menuju Cimory Dairyland Prigen dari Kota Solo.

1. Dari Arah Solo Naik Bus

Spot foto De Windmills di Cimory Dairyland Prigen
Spot foto De Windmills di Cimory Dairyland Prigen (Instagram/@cimorydairyland.prigen)

Bagi traveler yang berencana ke Cimory Dairyland Prigen dari arah Solo dan naik bus bisa berangkat dari Terminal Tirtonadi.

Traveler bisa mengambil rute perjalanan menuju Terminal Surabaya.

Setelah sampai di Terminal Surabaya, traveler bisa melanjutkan perjalanan dengan naik bus lagi ke arah Pandaan.

Kemudian, setalah sampai di Pandaan traveler bisa turun dan melanjutkan ke arah Cimory Dairyland Prigen naik ojek.

Dengan menggunakan ojek, traveler bisa langsung sampai di depan Cimory Dairyland Prigen.

Baca juga: 5 Tempat Nongkrong Seru Dekat Cimory Dairyland Prigen, Coba Mampir ke Cafe Puncak Sempu

2. Dari Arah Solo Naik Kereta Api

Museum Lulu di Cimory Dairyland Prigen
Museum Lulu di Cimory Dairyland Prigen (Instagram.com/@cimorydairyland)
3 dari 4 halaman

Selanjutnya, bagi traveler yang akan menuju Cimory Dairyland Prigen naik kereta bisa memilih berangkat dari Stasiun Purwosari.

Sebelum itu traveler harus pesan tiket dulu serta melakukan rapid test antigen karena harus memilih perjalanan KA Jarak Jauh.

Traveler perlu memilih tiket yang pemberhentiannya di Stasiun Pasuruan agar lebih dekat dari Cimory Dairyland Prigen.

Nah, setelah sampai di Stasiun Pasuruan, traveler bisa langsung memesan ojek online menuju Cimory Dairyland Prigen.

Baca juga: Liburan ke Cimory Dairyland Prigen, Ini 7 Tempat Wisata Instagramable Terdekat yang Bisa Dikunjungi

Harga Tiket Masuk Cimory Dairyland Prigen

Cimory Dairyland Prigen
Cimory Dairyland Prigen (Instagram.com/@cimorydairyland)

Melansir dari akun Instagram @cimorydairyland.prigen, berikut harga tiket masuk Cimory Dairyland Prigen:

Dairyland: Rp 20 ribu (weekdays) dan Rp 30 ribu (weekend)

Milk Museum: Rp 20 ribu (weekdays) dan Rp 30 ribu (weekend)

Museum Lulu (3D Trick Art): Rp 20 ribu (weekdays) dan Rp 30 ribu (weekend)

De Windmills (selfie park): Rp 20 ribu (weekdays) dan Rp 30 ribu (weekend)

4 dari 4 halaman

Paket Wahana

Paket 2 Wahana (Dairyland dan Milk Museum atau Museum Lulu): Rp 35 ribu (weekdays) dan Rp 50 ribu (weekend)

Paket 3 Wahana (Dairyland, Milk Museum dan Museum Lulu): Rp 45 ribu (weekdays) dan Rp 65 ribu (weekend)

Paket 4 Wahana (Dairyland, De Windmills, Milk Museum dan Museum Lulu): Rp 65 ribu (weekdays) dan Rp 95 ribu (weekend)

Baca juga: Intip Wahana Menarik di Cimory Dairyland Prigen, Ada Museum Lulu yang Unik dan Instagramable

Baca juga: Sudah Buka, Simak Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Cimory Dairyland Prigen Terbaru 2021

(TribunTravel.com/ Septi Nandiastuti)

Simak selengkapnya terkait artikel Cimory Dairyland Prigen bisa klik di sini

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jawa TimurPasuruanCimory Dairyland Prigenliburan akhir pekanTribunTravel Javanine Resto
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved