Breaking News:

Rutin Kumur Air Garam Ternyata Punya Banyak Manfaat Kesehatan, Termasuk Mengobati Alergi

Selain digunakan pada masakan, kita juga bisa memanfaatkan garam sebagai obat kumur alami untuk berbagai manfaat kesehatan.

Flickr/ stlbites.com
Ilustrasi garam. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Tahukah kamu bahwa berkumur dengan air garam secara rutin memiliki banyak manfaat kesehatan?

Garam merupakan bumbu dapur yang umumnya digunakan untuk memberikan rasa asin pada masakan.

Selain digunakan pada masakan, kita juga bisa memanfaatkan garam sebagai obat kumur alami.

Tak banyak diketahui, ternyata kumur air garam bisa membawa berbagai manfaat untuk tubuh.

Baca juga: Petai Ternyata Kaya Manfaat untuk Kesehatan, Termasuk Atasi Sembelit

Berikut ini 5 manfaat kesehatan yang bisa didapat jika rutin berkumur dengan air garam.

1. Meredakan Sakit Tenggorokan

Dikutip dari Healthline, garam telah terbukti secara ilmiah membantu mengeluarkan air dari jaringan mulut, sekaligus menghalangi patogen berbahaya agar tidak masuk kembali ke dalam jaringan mulut.

Sifat garam ini bisa mencegah virus dan bakteri serta mengurangi kemungkinan infeksi di mulut dan tenggorokan.

Berkumur dengan air garam juga bisa meredakan gejala sakit tenggorokan.

Studi klinis beberapa tahun lalu masih merekomendasikan berkumur dengan air garam untuk meredakan sakit tenggorokan.

2 dari 3 halaman

2. Mengatasi Infeksi Sinus dan Pernapasan

Garam juga bisa mengurangi risiko infeksi sinus dan pernapasan.

Studi menunjukkan bahwa air garam bisa membantu mengurangi keparahan infeksi.

Studi pada 2013 juga mendapati berkumur air garam dapat mencegah infeksi ulang suatu penyakit.

3. Mengobati Alergi

Rupanya berkumur dengan air garam juga bisa bermanfaat bagi kita yang memiliki alergi.

Berkumur dengan air garam juga meredakan reaksi alergi yang muncul di tenggorokan.

Kumur dengan air garam bisa dijadikan sebagai pertolongan pertama saat alergi kambuh.

ILUSTRASI air garam
ILUSTRASI air garam (shakarasquare.com)

4. Membersihkan Rongga Mulut

Untuk kesehatan mulut, air garam juga baik.

3 dari 3 halaman

Air garam bisa mengeluarkan air dan bakteri di rongga mulut sekaligus melindungi gusi.

Air garam juga mencegah radang gusi, periodontitis, dan gigi berlubang.

5. Meredakan Sariawan

Pasti kita sudah tahu khasiat air garam yang satu ini.

Berkumur dengan air garam bisa mengurangi peradangan karena sariawan.

Studi pada 2016 merekomendasikan berkumur dengan air garam sebagai penanganan terbaik untuk meredakan sariawan pada anak-anak.

Baca juga: Ikan Tongkol Ternyata Punya Banyak Manfaat Kesehatan, Termasuk Tingkatkan Fungsi Otak

Baca juga: Bawang Bombai Ternyata Punya Banyak Manfaat Kesehatan, Termasuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Baca juga: Minum Air Hangat Ternyata Memiliki Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa

Baca juga: Makan Tengah Malam Ternyata Bisa Sebabkan 5 Masalah Kesehatan, Termasuk Gangguan Pencernaan

Baca juga: 5 Manfaat Madu Bagi Kesehatan, Penguat Memori hingga Pengobatan Luka Bakar

Artikel ini telah tayang di Bobo.grid.id dengan judul "Atasi Sariawan Hingga Cegah Infeksi, 5 Manfaat Ini Bisa Didapatkan Hanya dengan Rutin Kumur Air Garam"

Selanjutnya
Sumber: Grid.ID
Tags:
Manfaat KesehatanMasalah Pernapasan
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved